1.066 Pasien Jalani Isolasi Mandiri di Tower 5 RSD Wisma Atlet

Jum'at, 18 September 2020 - 14:11 WIB
loading...
1.066 Pasien Jalani...
Flat isolasi mandiri di Tower 5 RSD Wisma Atlet merawat sebanyak 1.066 pasien, terdiri dari 515 pria dan 551 wanita. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kepala Penerangan Kogabwilhan I, Kolonel Marinir Aris Mudian menyampaikan, flat isolasi mandiri di Tower 5 RSD Wisma Atlet merawat sebanyak 1.066 pasien, terdiri dari 515 pria dan 551 wanita. Pada Jumat (18/9/2020) jumlah pasien rawat inap terkonfirmasi positif berada di Tower 6 dan 7 , sebanyak 2.152 orang terdiri dari 1.061 Pria dan 1.091 Wanita.

"Pasien isolasi mandiri berisi 1.066 orang, semula 869 orang dan bertambah 197 orang. Untuk pasien rawat inap terkonfirmasi positif berjumlah 2.152 orang. Semula 1.929 orang dan bertambah 223 orang," kata Aris kepada wartawan, Jumat (18/9/2020). (Baca juga; 3 Pegawai Positif Covid-19, Kantor Kecamatan Gambir Ditutup Sementara )

Rekapitulasi Pasien Tower 6 dan 7 Terhitung Mulai Tanggal 23 Maret sampai 18 September 2020 pukul 08.00 WIB, tercatat 16.011 orang. Pasien keluar sebanyak 13.796 orang dengan rincian Pasien rujuk ke RS lain 284 orang, pasien sembuh 13.506 orang dan meninggal 6 orang, serta tidak rawat inap 63 orang.

Sementara itu, rekapitulasi pasien flat isolasi mandiri Tower 5 terhitung mulai 15 September sampai 18 September 2020 pukul 08.00 WIB, terdaftar sebanyak 1.605 orang. Pasien keluar 539 orang dan sembuh 539 orang. (Baca juga; Kasus Corona di Bogor Terus Naik, Bima Arya: Akibat Kurang Edukasi dan Penegakan Hukum )
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0961 seconds (0.1#10.140)