Libur Iduladha, Ganjil Genap 17-18 Juni 2024 di Jakarta Ditiadakan

Senin, 17 Juni 2024 - 07:13 WIB
loading...
Libur Iduladha, Ganjil Genap 17-18 Juni 2024 di Jakarta Ditiadakan
Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta meniadakan kebijakan Ganjil Genap saat Iduladha. Foto/Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta meniadakan kebijakan Ganjil Genap saat Iduladha. Kebijakan itu diterapkan pada hari ini hingga Selasa, 18 Juni 2024.

“Sehubungan dengan adanya libur dan cuti bersama Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah, penyelenggaraan Ganjil-Genap pada 17-18 Juni 2024 ditiadakan,” demikian keterangan yang disampaikan melalui akun Instagram Dishub DKI Jakarta yang dilihat Senin (17/6/2024).

Dishub DKI Jakarta menjelaskan bahwa ketentuan ganjil genap yang ditiadakan itu sesuai dengan Surat Keputusan Bersama (SKB).

“Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama (Menag), Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Republik Indonesia Nomor 855 Tahun 2023, Nomor 3 Tahun 2023, Nomor 4 Tahun 2023 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024,” ujarnya.

“Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 88 Tahun 2019 dalam Pasal 3 Ayat (3), yang menyebutkan bahwa pembatasan lalu lintas dengan sistem ganjil genap tidak diberlakukan pada hari Sabtu, Minggu, dan Hari Libur Nasional yang ditetapkan dengan Keputusan Presiden (Keppres),” sambung dia.

Diketahui, Kementerian Agama (Kemenag) menetapkan 1 awal Zulhijah 1445 H/2024 M bertepatan dengan 8 Juni 2024. Sehingga Iduladha atau 10 Zulhijah 1445H jatuh pada Senin, 17 Juni 2024.

Hal tersebut berdasarkan hasil sidang isbat yang digelar hari ini di Kantor Kemenag, Jakarta. Wakil Menteri Agama (Wamenag) Saiful Rahmat Dasuki memimpin langsung sidang isbat di Kantor Kemenag, Jakarta, Jumat (7/6/2024).

“Disepakati bahwa 1 Zulhijah 1445H jatuh Sabtu, 8 Juni 2024, insyaallah Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah jatuh pada Senin, 17 Juni 2024,” ujar Saiful dalam jumpa pers di Kemenag, Jakarta, Jumat (7/6/2024).
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0956 seconds (0.1#10.140)
pixels