Sentul City Bogor Serah Terimakan 56 Unit Hunian Lebih Cepat dari Jadwal

Minggu, 12 Mei 2024 - 18:12 WIB
loading...
Sentul City Bogor Serah Terimakan 56 Unit Hunian Lebih Cepat dari Jadwal
Direktur Sales Sentul City, Hartan Gunadi dalam acara serah terima unit hunian Spring Valley kepada konsumen, Jumat (3/5/2024). FOTO/IST
A A A
JAKARTA - Sebanyak 56 unit hunian Spring Valley, Sentul City, Bogor diserahkan-terimakan kepada konsumen, Jumat (3/5/2024) pekan lalu. Serah terima dilakukan lebih cepat dari jadwal yang telah ditentukan sebelumnya.

Serah terima unit hunian dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk para konsumen, manajemen, kontraktor, vendor, supplier, dan bank. Sebagai bentuk apresiasi tambahan, PT Sentul City Tbk (BKSL) memberikan Biaya Pemeliharaan Peawatan Lingkungan (BPPL) gratis hingga Desember 2024 kepada semua konsumen yang hadir.

Dalam sambutannya, Direktur Sales Sentul City, Hartan Gunadi mengapresiasi kegiatan serah terima hunian. "Dengan sukacita dan ucapan syukur kami menyaksikan momen bersejarah hari ini, PT Sentul City berhasil melakukan serah terima rumah Spring Valley lebih cepat. Kami berkomitmen memberikan yang terbaik untuk para konsumen," kata Hartan Gunadi dalam keterangannya dikutip, Minggu (12/5/2024).

Salah satu konsumen, Yohanna mengaku puas atas kepatuhan waktu yang membuat perencanaan menjadi lebih teratur. Dia juga menyebut hunian Spring Valley sesuai dengan harapan mereka, bahkan melebihi ekspektasi, serta menggambarkan acara serah terima sebagai acara yang seru dan menyenangkan.

"Secara umum saya puas karena tepat waktu yang pertama, karena tepat waktu itu sendiri membuat kita punya plan yang teratur. Saya puas alhamdulillah semua sesuai spek kita dan persis ekspektasi yang ada di bayangan kita. Dan secara garis besar acara handover ceremony hari ini juga seru dan menyenangkan," katanya.

Hal yang sama disampaikan konsumen lain, Yanto dan Hera Salim. Kedua tak ragu melakukan pembelian unit karena kemudahan pembayaran secara bertahap dan bonus BPPL gratis sampai akhir 2024. Mereka merasa bahwa hunian tersebut memberikan nilai yang sangat baik dan menarik.

"Kalau aku sih pas ke sini nggak ada keraguan dalam membeli hunian yang dikembangkan Sentul City. Karena rumahnya nggak mahal bagi kita, terus bisa cash bertahap jadi hemat, kita ngga kena bunga, ngga ada keraguan sih kita. Apalagi dapet gratis BPPL sampai akhir tahun bagi yang menandatangani berita serah terima acara di hari ini, sangat menarik bagi kita, banyak hadiah menarik yang kita dapat," katanya.

Pasangan Andi Romi dan Anggaraini menilai acara serah terima dilakukan sesuai dengan jadwal yang dijanjikan. Fitur-fitur yang ditawarkan bahkan melebihi ekspektasi mereka.

"Acara serah terima hari ini luar biasa sesuai dengan perjanjian dulu katanya bulan Mei mau serah terima, alhamdulillah hari ini. Fitur dan fasilitas yang ditawarkan sudah sesuai ekspektasi semuanya, ini malah di luar dugaan ya. Bagus banget kualitasnya temboknya semuanya pokonya keliatan beda dari rumah-rumah lain, bagus. Apalagi Sentul City sebagai kota mandiri sudah lengkap semua fasilitas ada, mulai dari rumah sakit, sekolah, mall, dan lainnya," katanya.

Secara keseluruhan, acara serah terima unit hunian di Spring Valley bukti nyata dari komitmen Sentul City memberikan tempat tinggal berkualitas dan berkelanjutan bagi masyarakat. Diharapkan, hunian tersebut akan menjadi rumah bagi beragam cerita sukses dan kebahagiaan para penghuninya.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.2897 seconds (0.1#10.140)
pixels