Taksi Online Nyemplung ke Sungai di Bogor Gara-gara Google Maps

Rabu, 03 April 2024 - 22:07 WIB
loading...
Taksi Online Nyemplung...
Taksi online nyemplung ke sungai di Klapanunggal, Kabupaten Bogor gara-gara sang sopir mengikuti Google Maps. Foto: Tangkapan Layar
A A A
BOGOR - Taksi online nyemplung ke sungai di Klapanunggal, Kabupaten Bogor gara-gara sang sopir mengikuti aplikasi petunjuk arah Google Maps .

"Kronologinya sopir mau ambil penumpang diarahkan melalui Google Maps, namun Google Maps-nya salah," kata Kapolsek Klapanunggal Iptu Silfi, Rabu (3/4/2024).



Sang sopir diarahkan ke jalan yang putus dan berbatasan langsung dengan sungai. Akibatnya, si sopir yang tidak mengetahui medan langsung terjun ke sungai bersama mobilnya.

"Google Maps-nya salah dan mengarahkan ke jalan putus yang langsung ke arah sungai sehingga mobil masuk ke sungai," ujarnya.

Beruntung, tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalan kejadian ini. Sang sopir berhasil selamat, namun sayang mobilnya tenggelam di sungai. "Alhamdullilah korban tidak mengalami luka," ucap Silfi.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1650 seconds (0.1#10.140)