Caleg Perindo Devi Herlina Komitmen Perjuangkan Hak Perempuan dan Nasib UMKM

Rabu, 07 Februari 2024 - 15:35 WIB
loading...
Caleg Perindo Devi Herlina Komitmen Perjuangkan Hak Perempuan dan Nasib UMKM
Caleg DPRD DKI Jakarta Dapil 8, dari Partai Perindo Devi Herlina bersama Ketua Umum Kartini Perindo sekaligus Caleg DPR Dapil DKI Jakarta 2 Liliana Tanoesoedibjo. Foto/MPI/selvianus kopong
A A A
JAKARTA - Caleg DPRD DKI Jakarta Dapil 8, dari Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Devi Herlina menegaskan alasannya maju menjadi calon anggota legislatif. Selain sesuai arahan Ketua Umum Kartini Perindo Liliana Tanoesoedibjo juga karena ingin memperjuangkan hak-hak perempuan sejauh ini belum tercapai.

Hal itu disampaikan Devi Herlina saat menghadiri kegiatan Bazar Murah & Pemeriksaan Kesehatan Gratis Partai Perindo di Jalan. Gang. Trijaya VI RT13/07 Kelurahan Tebet, Jakarta Selatan Rabu (7/2/2024).

"Saya sebagai kader partai mengikuti program partai memperjuangkan hak rakyat dan saya sebagai perempuan agar memperdulikan perempuan," ujar Devi Herlina ketika mendampingi Hary Tanoesoedibjo dan Liliana Tanoesoedibjo.



Devi menilai keputusan memperjuangkan nasib-nasib perempuan memang tak terlepas dari masih kurangnya suara perempuan di anggota dewan. Berangkat dari masalah itu Devi bertekad memperjuangkan nasib perempuan.

"Kenapa agar masyarakat mempunyai program - program untuk perempuan, di mana perempuan itu banyak tetapi kita kurang wakil di DPRD. Makanya saya bersama Ibu Liliana insyallah nantinya kita akan memperjuangkan hal yang sama sebagai calon DPRD khususnya kepada kalangan perempuan," ucapnya.



Selain itu, Devi Herlina juga menegaskan program lain ingin diperjuangkan jika terpilih nanti ialah memperjuangkan nasib pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Apalagi didapilnya sendiri, rata-rata masyarakat mengembangkan usahanya sendiri.

"Saya mengikuti program partai dan juga membuat program UMKM, karena di sini pusatnya UMKM gerobak, jadi kenapa saya memilih tempat ini karena sesuai dengan program-program Partai Perindo dan ingin UMKM menjadi lebih baik lagi," tutur Devi Herlina.

Adapun kegiatan bazar murah dan pemeriksaan kesehatan gratis itu turut dihadiri oleh Ketua Umum DPP Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo (HT), Caleg DPRD DKI Jakarta Selatan Dapil 8 Devi Herlina serta Ci Mehong Caleg DPR RI Dapil Jakarta III.
(cip)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2178 seconds (0.1#10.140)