3 Cara ke Pameran Loki Jakarta Naik Transportasi Umum KRL, Transjakarta, dan MRT

Senin, 23 Oktober 2023 - 16:24 WIB
loading...
3 Cara ke Pameran Loki Jakarta Naik Transportasi Umum KRL, Transjakarta, dan MRT
Cara ke Pameran Loki Jakarta di Senayan City menggunakan transportasi umum. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Cara ke Pameran Loki Jakarta menggunakan transportasi umum ternyata sangat mudah dijangkau. Penggemar serial Loki dapat langsung datang ke pameran Loki Season 2 di Jakarta.

Pameran Loki bisa dikunjungi secara gratis oleh masyarakat umum hingga Selasa, 24 Oktober 2023 mendatang mulai pukul 10.00 hingga 21.30 WIB. Pameran ini digelar di The Crystal Lobby, mal Senayan City .

Masyarakat yang akan mengunjungi Pameran Loki Jakarta bisa menggunakan kendaraan pribadi dan juga layanan transportasi umum. Seluruh transportasi umum seperti KRL, MRT, LRT hingga Transjakarta pun tersedia.

Berikut ulasan mengenai rute ke Pameran Loki menggunakan transportasi umum.

Cara ke Pameran Loki Jakarta Menggunakan Transportasi Umum


1. Cara ke Pameran Loki Jakarta Menggunakan KRL


Seperti yang sudah dijelaskan di atas, Pameran Loki digelar di The Crystal Lobby, dekat dengan Senayan City.

Stasiun terdekat dari lokasi ini adalah Stasiun KRL Palmerah, maka bagi pengunjung yang hendak mengunjungi pameran ini disarankan untuk turun di Stasiun Palmerah yang berjarak 3,3 km dari lokasi pameran.



Bagi para pengunjung yang datang dari arah Cikarang, Bekasi dan Jatinegara bisa menggunakan kereta tujuan Stasiun Manggarai.

Sedangkan pengunjung yang datang dari arah Rangkasbitung dan Tangerang Selatan bisa menggunakan kereta tujuan Stasiun Tanah Abang dan kemudian turun di Stasiun Palmerah.

Selanjutnya, pengunjung yang datang dari arah Bogor, bisa menggunakan kereta arah Jakarta Kota dan transit di Stasiun Manggarai.

Kereta yang transit di Stasiun Manggarai maka penumpang kemudian transit di peron 6 dan 7 untuk melanjutkan dengan kereta tujuan Stasiun Tanah Abang.

Setibanya di Stasiun Tanah Abang kemudian kembali transit di peron 5 dan 6 bisa melanjutkan perjalanan dengan kereta arah Stasiun Palmerah.

Setelah turun di Stasiun Palmerah, disarankan untuk keluar ke arah kiri dari pintu keluar stasiun dan perjalanan dilanjutkan menggunakan ojek atau taksi online ke Senayan City.

2. Cara ke Pameran Loki Menggunakan TransJakarta


Jika dilihat dari lokasi pamerannya, halte TransJakarta yang paling dekat dengan lokasi ini adalah Halte Bundaran Senayan.

Bagi para pengunjung yang turun di Stasiun Palmerah juga bisa melanjutkan perjalanan menggunakan TransJakarta. Dari Halte Palmerah bisa dilanjutkan perjalanan menggunakan TransJakarta rute 1F Palmerah - Bundaran Senayan.

Sementara yang melayani penumpang Halte Bundaran Senayan adalah TransJakarta Nomor 1 dengan rute Blok M-Kali Besar Barat, Nomor 1F dengan rute Stasiun Palmerah-Bundaran Senayan, serta Nomor 6 M dengan rute Stasiun Manggarai-Blok M.



Kemudian, terdapat beberapa rute TransJakarta yang tersedia, seperti Nomor 6V yang menghubungkan Gelora Bung Karno dengan Ragunan, Nomor 9C yang menghubungkan Bundaran Senayan dengan Pinang Ranti.

Lanjut Nomor 10 H yang menghubungkan Blok M dengan Tanjung Priok, dan Nomor T11 yang menghubungkan Bundaran Senayan dengan Poris Plawad.

Jarak antara Halte Bundaran Senayan dan Senayan City sekitar 900 meter. Anda dapat berjalan kaki selama sekitar 15 menit, atau jika lebih nyaman, Anda juga bisa menggunakan layanan ojek online dan tiba di sana dalam waktu sekitar lima menit.

3. Cara ke Pameran Loki Menggunakan MRT


Stasiun MRT yang paling dekat dengan lokasi pameran yakni Stasiun MRT Senayan yang berjarak hanya 1,1 km dari lokasi terselenggaranya Pameran Loki.

Para pengunjung yang datang dari stasiun Lebak Bulus, Fatmawati Indomaret, Cipete Raya, Haji Nawi, Blok A, Blok M BCA, ASEAN bisa menggunakan stasiun rute Lebak Bulus- Bundaran HI dan turun di stasiun Senayan.

Sedangkan yang datang dari arah Istora Mandiri, Bendungan Hilir, Setiabudi Astra, Dukuh Atas BNI dan Bundaran HI bisa menggunakan MRT rute Bundaran HI-Lebak Bulus dan turun di stasiun senayan.

Demikian ulasan mengenai cara ke Pameran Loki Jakarta menggunakan transportasi umum. Semoga informasi ini dapat bermanfaat.
(okt)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0985 seconds (0.1#10.140)