Keren! 2 Peraih Adhi Makayasa Anak Buah Direskrimum Kombes Hengki Haryadi

Jum'at, 06 Oktober 2023 - 06:06 WIB
loading...
Keren! 2 Peraih Adhi...
Dua peraih Adhi Makayasa di jajaran anak buah Direskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Hengki Haryadi. Keduanya yakni AKBP Samian (2005) dan Kompol Ratna Quratul Aini (2006). Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Ada 2 peraih Adhi Makayasa di jajaran anak buah Direskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Hengki Haryadi . Keduanya yakni AKBP Samian (2005) dan Kompol Ratna Quratul Aini (2006).

Samian saat ini menjabat Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, sedangkan Ratna bertugas sebagai Kasubdit Harda Ditreskrimum Polda Metro Jaya.



Selain keduanya, terdapat juga kasubdit lain yakni Kasubdit Kamneg Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Joko Dwi Harsono, Kasubdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Titus Yudho Ully, dan Kasubdit Ranmor Ditreskrimum Polda Metro Jaya Kompol Yuliansyah. Yuliansyah juga merangkap sebagai Plh Kasubdit Renakta Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

Berdasarkan visi dan misi Ditreskrimum Polda Metro Jaya bahwa Ditreskrimum bertugas menyelenggarakan penyelidikan, penyidikan, dan pengawasan penyidikan tindak pidana umum, termasuk fungsi identifikasi dan laboratorium forensik lapangan.

Nah, berikut profil 2 peraih Adhi Makayasa di jajaran anak buah Kombes Pol Hengki Haryadi:

1. Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Samian

Sebelum menjabat Kasubdit Jatanras pada Agustus 2023, Samian menduduki posisi Kapolsek Menteng. Peraih Adhi Makayasa 2005 ini menggantikan AKBP Indrawienny Panjiyoga yang digeser menjadi Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat.

Samian pernah menjabat Kanit I Subdit V Dittipideksus Bareskrim Polri, Kanit Krimsus Polres Metro Jakarta Timur, Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan (Tangsel), serta Kanit II Subdit II Harda Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

Selain Samian, pada mutasi yang dilakukan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto per tanggal 11 Agustus 2023 terdapat beberapa Kapolsek yang bergeser menjadi bawahan Kombes Hengki.

Mereka yakni Kapolsek Cakung Kompol Syarifah Chaira Sukma diangkat sebagai Kanit 5 Subdit 5 Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Kapolsek Kemayoran Kompol Ardiansyah saat ini menjabat Kanit 4 Subdit 6 Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Kapolsek Pamulang Kompol Fiernando Ardiansyah digeser menjadi Kanit 1 Subdit 4 Ditreskrimum Polda Metro Jaya, serta Kapolsek Sukmajaya Kompol Gana Yudha kini menjabat Kanit 4 Subdit 2 Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

2. Kasubdit Harda Ditreskrimum Polda Metro Jaya Kompol Ratna Quratul Aini

Ratna meraih Adhi Makayasa 2006 yang langsung diberikan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Mantan Kapolsek Penjaringan itu pernah menjadi ajudan istri Wakil Presiden Jusuf Kalla, Mufidah Jusuf Kalla.

Kemudian, Ratna dipindahtugaskan ke Pamen Ro SDM Polda Metro Jaya. Sebelum berada di jajaran anak buah Kombes Hengki, Ratna pernah menjabat Kanit Narkoba Polsek Tanjung Duren (2008), Kanit Reskrim Polsek Cengkareng (2009), Kasubnit III Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat (2009), dan Sespri Gubernur PTIK (2013).

Selain itu, Ratna mengemban amanah sebagai Paur Subbagmutjab Bagbinkar Ro SDM Polda Metro Jaya (2014), Pamen Polda Metro Jaya (2020), serta Kasat Binmas Polres Metro Jakarta Barat (2020).
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1277 seconds (0.1#10.140)