Dirut PT Transjakarta: Penyebab Kebakaran Halte Tendean Masih Diselidiki

Senin, 14 Agustus 2023 - 19:25 WIB
loading...
Dirut PT Transjakarta:...
PT Transjakarta belum dapat memastikan penyebab kebakaran di Halte Bus Transjakarta Tendean, Jakarta Selatan. Foto/Tangkapan Layar/IG @jktinfo
A A A
JAKARTA - PT Transportasi Jakarta ( Transjakarta ) belum dapat memastikan penyebab kebakaran di Halte Bus Transjakarta Tendean, Jakarta Selatan. Penyebab kebakaran di halte tersebut masih dalam penyelidikan kepolisian.

Direktur Utama PT Transjakarta Welfizon Yuza mengatakan, saat ini penyebab kebakaran terhadap Halte Tendean masih diselidiki. “Penyebab terjadinya kebakaran masih dalam penyelidikan. Termasuk kerusakan akibat insiden tersebut,” kata Welfizon dalam keterangannya, Senin (14/8/2023).

Welfizon memastikan akibat peristiwa itu tidak menimbulkan korban dan saat ini api telah berhasil dipadamkan. Selain itu, lanjut Welfizon, pihaknya melakukan penyesuaian sejumlah rute imbas dari terbakarnya Halte Tendean tersebut.


“Koridor 13 rute Tendean-Ciledug hanya melayani sampai Halte Rawa Barat. Lalu untuk rute 13C dilakukan penyesuaian dari Rawa Barat menuju Puri Beta. Kemudian, rute L13E juga dilakukan penyesuaian Halte Rawa Barat hingga ke Puri Beta,” ujarnya.

Sebelumnya, kebakaran melanda Halte Bus Transjakarta di Jalan Kapten Tendean terbakar pada Senin (14/8/2023). Belum diketahui penyebab kebakaran di halte busway tersebut.

(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1206 seconds (0.1#10.140)