Tokoh Pemuda Ini Siap Jadi Andalan Rakyat di Kebon Sirih

Sabtu, 12 Agustus 2023 - 17:06 WIB
loading...
A A A
Tak hanya memberikan bantuan saat darurat bencana, dia pun mendampingi korban selama periode pemulihan dengan membangun fasilitas seperti musala, pesantren, dan rumah tinggal.

Di ranah budaya, Teguh juga menjadi bagian dari Brigade Jawara Betawi, sebuah organisasi masyarakat yang berdedikasi untuk melestarikan dan mengembangkan seni bela diri pencak silat Betawi.

Dengan amanah maju pada Pileg 2024, Teguh merasa terpanggil untuk berperan aktif dalam memberdayakan masyarakat, terutama dalam aspek pemberdayaan ekonomi.

“Banyak kebaikan dari ranah politik yang bisa diwujudkan. Saya siap memenangkan dukungan suara dari rakyat dan mewakili kepentingan mereka di Kebon Sirih (DPRD),” ujar Teguh.

“Insyaallah kita akan bersama-sama mewujudkan pemberdayaan masyarakat. Saya berkomitmen membela rakyat, menjadi andalan rakyat,” tambahnya.
(jon)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1793 seconds (0.1#10.140)