Heboh Rencana Pertemuan Komunitas LGBT se-ASEAN di Jakarta, PBNU: Tolak, Jangan Beri Ruang!

Selasa, 11 Juli 2023 - 15:07 WIB
loading...
A A A
Penolakan keras terhadap acara LGBT tersebut juga disuarakan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bidang Dakwah dan Ukhuwah KH M Cholil Nafis.

"Astaghfirullah. Ini sudah menyimpang terus masih mengampanyekan lagi. Saya selamanya menolak penyimpangan ini, khususnya di Indonesia," tulis Cholil di akun Twitternya @cholilnafis, Selasa (11/7/2023).

Dia berharap tindakan tersebut tidak dianggap normal, apalagi dilegalkan di Indonesia. Sebab LGBT jelas bertentangan dengan agama, Pancasila, dan kenormalan manusia.

"Jangan sampai dianggap normal apalagi dilegalkan. Ini bertentangan dengan agama, Pancasila dan kenormalan manusia. Tolak!," tandasnya.

Sebelumnya viral di media sosial bahwa ASEAN SOGIE Caucus akan menggelar pertemuan komunitas LGBT se-ASEAN di Jakarta pada 17-21 Juli 2023.

Namun, Saat akun instagramnya @aseansoegicaucus dikunjungi, flyer pertemuan bertema ASEAN Queer Advocacy Week (AAW) itu sudah dihapus. Tautan undangan pun kini sudah tidak menerima tanggapan.
(thm)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1325 seconds (0.1#10.140)