Libur Panjang Iduladha, Plt Bupati Bogor Imbau Warga Waspadai Kondisi Cuaca

Minggu, 25 Juni 2023 - 18:05 WIB
loading...
Libur Panjang Iduladha, Plt Bupati Bogor Imbau Warga Waspadai Kondisi Cuaca
Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan mengimbau warganya yang ingin ke tempat wisata pada libur panjang Iduladha, agar mewaspadai kondisi cuaca. Foto: MPI/Putra Ramadhani Astyawan
A A A
BOGOR - Pelaksana tugas (Plt) Bupati Bogor Iwan Setiawan mengimbau warganya yang ingin ke tempat wisata pada libur panjang Iduladha , agar mewaspadai kondisi cuaca. Sebab kondisi cuaca di wilayah Bogor tidak menentu.

"Yang mau berwisata hati-hati, lihat dulu kondisi wilayah dan cuaca. Di kita (Kabupaten Bogor) kan tidak pasti, kadang-kadang hujan walaupun ini musim panas tapi hujan bisa mendadak," kata Iwan, Minggu (25/6/2023).



Dengan kondisi cuaca seperti itu, kata dia, ada baiknya warga menghindari lokasi yang rawan atau berpotensi terjadinya bencana alam karena cuaca.

"Hindari wisata-wisata alam yang tanda kutip berbahaya. Ikuti arahan, imbauan dari BPBD, pelajari cuaca. Kalau melewati pegunungan segala macam, hati- hati," ucapnya.



Iwan pun mengimbau agar moment libur Iduladha tidak dihabiskan untuk berwisata. Tetapi menfaatkan untuk ibadah.

"Menurut saya libur ini adalah dalam rangka Iduladha. Gunakan semaksimal mungkin untuk beribadah, potong kurban berikan warga yang kurang mampu, itu imbauan dari saya," katanya.

Terkait dicabutnya status pandemi Covid-19 oleh Presiden Jokowi, Iwan mengaku masih menunggu surat edaran resmi dari Presiden atau Kemendagri terkait arahan ke depannya.

"Mudah-mudahan kegiatan masyarakat dapat kembali seperti biasa dengan nanti arahan (surat edaran) dari Mendagri atau Presiden, apa yang akan kami dapatkan atau arahkan, kami akan mengikuti aturan itu," tutupnya.
(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1174 seconds (0.1#10.140)