Warga Kota Tangerang Dapat Bantuan Peralatan Sanitasi Air Bersih

Selasa, 23 Mei 2023 - 14:29 WIB
loading...
Warga Kota Tangerang Dapat Bantuan Peralatan Sanitasi Air Bersih
Relawan Gardu Ganjar Banten menyerahkan bantuan sanitasi air bersih bagi warga RT 001 RW 012 Kelurahan Uwung Jaya, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, Senin (22/5/2023). Foto/Dok. SINDOnews
A A A
TANGERANG - Relawan Gardu Ganjar Banten menyerahkan bantuan sanitasi air bersih bagi warga RT 001 RW 012 Kelurahan Uwung Jaya, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang. Bantuan ini merespons permintaan warga yang membutuhkan fasilitas sumber air.

"Kami memberikan bantuan sanitasi air bersih baik itu untuk kebutuhan keagamaan atau untuk masyarakat. Cuma memang di wilayah sini sangat sulit sekali untuk saluran air ini. InshaAllah dengan hadirnya sanitasi ini akan memberikan manfaat bagi masyarakat di sekitar," kata Korwil Gardu Ganjar Banten Ahmad Wahyudin Nasyar, Senin (22/5/2023).

Wahyu menjelaskan, sebelum bantuan mesin pompa air dan toren itu diberikan warga sekitar sangat kesulitan untuk memperoleh air. Bahkan mereka terpaksa harus membeli air bersih dari penyuplai untuk kebutuhan sehari-hari.

Tak hanya memenuhi kebutuhan kegiatan keagamaan, mereka juga kerap membeli air bersih untuk kebutuhan memasak. "Itu luar biasa memakan cost besar untuk kehidupan ekonomi masyarakat," lanjutnya.

Wahyu berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat dan mempermudah masyarakat untuk mendapatkan air bersih. "Insyaallah hadirnya sanitasi ini akan membantu meringankan beban masyarakat untuk khususnya air bersih yang tadi," ujarnya.

Korda Gardu Ganjar Kota Tangerang Asep Liffahart menilai kondisi di wilayah tersebut cukup memperihatinkan. Apalagi daerah serapan airnya kurang memadai karena lokasinya merupakan lingkungan padat penduduk.

"Dan ini secara bukan kebetulan karena emang responsif empati dari pihak Gardu Ganjar merasa empati dengan keadaan seperti itu yang akhirnya memang kepada masyarakat dengan bantuan seperti ini. Ke depannya bukan hanya dipakai tapi ini juga harus dirawat karena ini adalah sesuatu kebutuhan," ungkap Asep.

Salah seorang warga bernama Nella (42) menyambut positif upaya yang dilakukan para relawan. Dia mengaku sangat senang dengan bantuan yang diberikan Gardu Ganjar Banten.

"Saya sangat senang sekali dengan adanya bantuan Pak Ganjar sangat membantu bagi kami. Biasanya air kita beli. Dengan bantuan ini enggak perlu beli air lagi," katanya.

Dia yakin warga sekitar akan merawat dengan baik seperangkat alat sanitasi air bersih itu agar manfaatnya dapat dirasakan terus. "Harapannya ke depan biar Pak Ganjar menang, biar kami dibantu terus," ungkapnya.
(poe)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1274 seconds (0.1#10.140)