Ini Penjelasan PT Transjakarta soal Pesan Berantai Lowongan Kerja
A
A
A
JAKARTA - Beredarnya pesan berantai soal lowongan kerja sebagai pengemudi dan petugas on board dengan gaji fantastis membuat publik bertanya soal kebenaran isi pesan tersebut.
Atas dasar itulah, Kepala Humas PT Transjakarta Prasetia Budi mengklarifikasi soal lowongan kerja untuk para pengemudi sudah ditutup. Namun masyarakat tak perlu khawatir. Sebab, lowongan kerja untuk petugas on board masih dibuka hingga saat ini.
"Oh, itu yang rekruitmen pengemudi sudah ditutup. Kalau yang on board masih dibuka kok sampai sekarang," ujar Prasetya di Kantor PT Transjakarta, Cawang, Jakarta Timur, Senin (25/4/2016).
Prasetia menambahkan, pihaknya akan mengecek kembali informasi lowongan kerja tersebut di bagian HRD. "Nanti coba kita cek lagi ya. Sudah sampai mana pendaftar di bagian on board," tambahnya.
Tidak menutup kemungkinan PT Transjakarta akan membuka lowongan pekerjaan besar-besaran pada awal 2017 nanti. Lowongan itu dibuka seiring rencana penambahan armada bus dalam jumlah besar tahun depan. "Iya (bakal dibuka lowongan kerja besar-besaran). Kita lihat saja nanti," tutupnya.
Berikut isi pesan berantai yang sudah tersebar di media sosial.
Untuk yang butuh kerja segera lamar:
Lowongan kerja Transjakarta
6.000 sopir & 6.000 on board bus Transjakarta dengan
fasilitas :
- Gaji 6,2 jt utk Kopaja TransJakarta
- Gaji 7 jt utk Bus TransJakarta
- Gaji 9 jt utk Bus TransJakarta Gandeng
- BPJS Ketenaga kerjaan
- BPJS Kesehatan
- Asuransi kecelakaan
Syarat :
- SLTA dan sederajat
- tinggi laki-laki 163 cm wanita 160 cm
- usia min 19 tahun maks 30 tahun
- tidak berkacamata dan tidak buta warna
- foto copy ijazah terakhir
- foto copy ktp
- foto copy kartu keluarga
- pas photo berwarna 4x6 3 lembar
- surat keterangan kesehatan dari RS pemerintah
- surat keterangan pengalaman kerja
- SKCK
- memiliki Sim B1 umum / B2 umum
- surat keterangan Tempat tinggal (domisili)
Tahapan seleksi
- seleksi adm
- tes kesehatan fisik
- psikotes
- wawancara
Kirim ke
PO BOX 1213 JKT 13015 atau
Email : [email protected]
Share ke yang lain ya guys
Siapa tau ada yang lagi butuh kerjaan
Atas dasar itulah, Kepala Humas PT Transjakarta Prasetia Budi mengklarifikasi soal lowongan kerja untuk para pengemudi sudah ditutup. Namun masyarakat tak perlu khawatir. Sebab, lowongan kerja untuk petugas on board masih dibuka hingga saat ini.
"Oh, itu yang rekruitmen pengemudi sudah ditutup. Kalau yang on board masih dibuka kok sampai sekarang," ujar Prasetya di Kantor PT Transjakarta, Cawang, Jakarta Timur, Senin (25/4/2016).
Prasetia menambahkan, pihaknya akan mengecek kembali informasi lowongan kerja tersebut di bagian HRD. "Nanti coba kita cek lagi ya. Sudah sampai mana pendaftar di bagian on board," tambahnya.
Tidak menutup kemungkinan PT Transjakarta akan membuka lowongan pekerjaan besar-besaran pada awal 2017 nanti. Lowongan itu dibuka seiring rencana penambahan armada bus dalam jumlah besar tahun depan. "Iya (bakal dibuka lowongan kerja besar-besaran). Kita lihat saja nanti," tutupnya.
Berikut isi pesan berantai yang sudah tersebar di media sosial.
Untuk yang butuh kerja segera lamar:
Lowongan kerja Transjakarta
6.000 sopir & 6.000 on board bus Transjakarta dengan
fasilitas :
- Gaji 6,2 jt utk Kopaja TransJakarta
- Gaji 7 jt utk Bus TransJakarta
- Gaji 9 jt utk Bus TransJakarta Gandeng
- BPJS Ketenaga kerjaan
- BPJS Kesehatan
- Asuransi kecelakaan
Syarat :
- SLTA dan sederajat
- tinggi laki-laki 163 cm wanita 160 cm
- usia min 19 tahun maks 30 tahun
- tidak berkacamata dan tidak buta warna
- foto copy ijazah terakhir
- foto copy ktp
- foto copy kartu keluarga
- pas photo berwarna 4x6 3 lembar
- surat keterangan kesehatan dari RS pemerintah
- surat keterangan pengalaman kerja
- SKCK
- memiliki Sim B1 umum / B2 umum
- surat keterangan Tempat tinggal (domisili)
Tahapan seleksi
- seleksi adm
- tes kesehatan fisik
- psikotes
- wawancara
Kirim ke
PO BOX 1213 JKT 13015 atau
Email : [email protected]
Share ke yang lain ya guys
Siapa tau ada yang lagi butuh kerjaan
(sms)