Serunya Emak-emak Belajar Membuat Roti Boy dan Korean Garlic Cheese

Senin, 08 Mei 2023 - 11:37 WIB
loading...
Serunya Emak-emak Belajar Membuat Roti Boy dan Korean Garlic Cheese
Mak Ganjar DKI Jakarta menggelar pelatihan pembuatan roti boy dan Korean Garlic Cheese bertema Baking Class di Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (7/2023). Foto/Dok. SINDOnews
A A A
JAKARTA - Mak Ganjar DKI Jakarta menggelar pelatihanmembuatroti boy dan Korean Garlic Cheese bertema Baking Class di Kemayoran, Jakarta Pusat. Kegiatan ini untuk memberdayakan perempuan sehingga bisa membantu perekonomian keluarga.

Korwil Mak Ganjar DKI Jakarta Evy Nafisah mengatakan, dalam kegiatan ini pihaknya menggandeng komunitas pedagang kue setempat. "Hari ini, kami berkolaborasi dengan komunitas pedagang kue untuk mengadakan pelatihan pembuatan roti," katanya di sela-sela pelatihan di Kelurahan Kebon Kosong, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (7/5/2023).

Kegiatan ini diikuti sekitar 150 peserta. Mereka yang hadir mayoritas adalah pedagang kuliner, termasuk kue dan roti.

Menurut dia, ibu-ibu tersebut ingin terus berkreasi dan meningkatkan kemampuan mereka dalam membuat roti boy dan korean garlic cheese. "Rata-rata para peserta ini penjual makanan dan ingin belajar meningkatkan kemampuan mereka dalam membuat roti," ucapnya.

Karena itu mereka mendatangkan chef yang ahli membuat roti. Evy menjelaskan banyak manfaat yang didapatkan para peserta dari pelatihan yang didapatkan ini.

"Supaya menambah penghasilan ibu-ibu yang mayoritas pedagang. Rata-rata ibu-ibu di sini bisa buat roti, tapi bagaimana membuat roti dan kue yang berkualitas. Semua emak-emak intinya untuk membantu perekonomian dalam rumah tangga mereka," ujarnya.

Evy menilai peserta pelatihan sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut. Bahkan, ibu-ibu yang hadir melebihi ekspektasi. "Target kami awal 50 orang, ternyata yang datang hingga 150 orang," tuturnya.

Setelah kegiatan ini, Mak Ganjar akan terus menebar kebaikan dan kebermanfaatkan bagi masyarakat, khususnya warga kecil. Misalnya, membagikan 25.000 pohon cabai di permukiman padat penduduk. "Kami juga terus memperhatikan masyarakat kecil. Itu yang penting," jelasnya.

Selain itu, pihaknya tak henti-henti menyosialisasikan sosok Ganjar Pranowo Presiden 2024. Eti Herlina (51), salah satu peserta sangat antusias mengikuti pelatihan.

Dia juga berharap, melalui pelatihan ini kreativitas ibu-ibu makin meningkat. "Saya merasa senang ikut pelatihan pembuatan roti ini. Memacu ke UMKM supaya ibu-ibu bisa terus berkreasi di samping mengurus rumah tangga dan suami," ungkapnya.

Perempuan yang aktif melakukan senam ini menilai banyak manfaat yang bisa diambil dari pelatihan membuat roti itu. Misalnya, menambah penghasilan keluarga. "Kami terima kasih banget program Mak Ganjar Ini. Pak Ganjar di hati," katanya.
(poe)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1398 seconds (0.1#10.140)