Ratusan Sopir Bus di Terminal Bekasi Lakukan Tes Urine dan Pemeriksaan Kesehatan

Selasa, 18 April 2023 - 13:01 WIB
loading...
Ratusan Sopir Bus di Terminal Bekasi Lakukan Tes Urine dan Pemeriksaan Kesehatan
Pemkot Bekasi menggelar tes urine dan pemeriksaan terhadap sopir bus di Terminal Bekasi, Selasa (18/4/2023). Foto/MPI/Jonathan Simanjuntak.
A A A
JAKARTA - Pemkot Bekasi menggelar tes urine dan pemeriksaan terhadap sopir bus di Terminal Bekasi. Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan rasa nyaman dan aman bagi pemudik yang menggunakan bus melalui terminal tersebut.

Subkor Kesehatan Kerja Dinkes Kota Bekasi, Dudung Abdul Wahid mengatakan, seluruh pemeriksaan dilakukan serentak pada hari ini. Tujuan pemeriksaan untuk memastikan kondisi sopir sehat.

“Untuk melihat kondisi sopir bus angkutan Lebaran fit apa enggak,” kata Dudung, Selasa (18/4/2023). Menurut dia, pemeriksaan ditargetkan terhadap 200 sopir bus di Terminal Bekasi. Hingga siang hari ini, baru sekitar 30 sopir yang diperiksa.


“Sejauh ini aman, karena kan yang diperiksa ini pertama narkoba semua sampai saat ini seluruhnya negatif ya, kemudian kecenderungan memakai alkohol,” ujarnya.

Selain test urine, pemeriksaan mata juga dilakukan terhadap sopir. Sementara, untuk mencapai target seluruh sopir diperiksa, maka pihaknya akan menggandeng Dishub untuk mengumpulkan para sopir.

“Kemungkinan bisa sampai siang kita minta bantuan Dishub untuk giring (sopir) ke sini,” ucapnya.

(hab)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1738 seconds (0.1#10.140)