Wamenparekraf Bangga Bogor Street Festival Cap Go Meh Masuk Kalender Event Nasional

Minggu, 05 Februari 2023 - 20:27 WIB
loading...
Wamenparekraf Bangga...
Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo menghadiri perayaan Bogor Street Festival Cap Go Meh 2023 di Jalan Suryakencana, Kota Bogor, Minggu (5/2/2023). Foto: MPI/Putra Ramadhani Astyawan
A A A
BOGOR - Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf) Angela Tanoesoedibjo mendukung kegiatan Bogor Street Festival Cap Go Meh 2023 di Kota Bogor. Acara ini penuh kearifan lokal yang menjadi khas suatu daerah.

"Saya bangga karena event ini masuk kalender event nasional dari Kemenparekraf. Semoga akan lebih banyak event lagi ke dalam event kalender kita. Kita akan support event-event yang penuh dengan kearifan lokal seperti ini dan tentunya kita akan dukung terus karena tentunya daya tarik sebuah daerah menjadi unik," ujar Angela saat sambutan Bogor Street Festival Cap Go Meh 2023 di Jalan Suryakencana, Kota Bogor, Minggu (5/2/2023).
Baca juga: Hadiri Bogor Street Festival CGM di Bogor, Wamenparekraf: Tahun Ini Cap Go Meh Saya yang Spesial

Diharapkan juga berdampak pada kunjungan wisatawan lokal maupun mancanegara yang mendorong ekonomi daerah. Event ini juga sekaligus menunjukkan keberagaman dalam kebersamaan.

"Ternyata Kota Bogor penuh keberagaman. Kota toleransi yang bisa menjadi sebuah kekuatan menyejahterakan rakyatnya. Saya apresiasi setinggi-tingginya kepada penyelenggara, Pemkot dan masyarakat yang terlibat," ungkapnya.

Anggota Kabinet Indonesia Maju termuda itu pn menitip pesan kepada masyarakat untuk menjaga persatuan dan kesatuan NKRI dalam menjaga keberagaman.

"Semoga keberkahan buat saudara-saudara, bapak, ibu semua pada akhirnya tidak ada yang lebih indah dari menjaga keutuhan Bhinneka Tunggal Ika. Jadi mari kita terus menjaga keberagaman dan terus menjunjung persatuan Indonesia. Kita terus menjaga Bhinneka dan menjunjung persatuan," katanya.

Usai sambutan, Angela diberikan kesempatan membuka rangkaian pawai budaya dengan mengibarkan bendera Merah Putih di atas panggung. Acara ini juga dihadiri Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto, dan pejabat lainnya.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1483 seconds (0.1#10.140)