Wajah Baru Halte Transjakarta Stasiun Jatinegara 2, Ini Fasilitas Terbarunya

Minggu, 01 Januari 2023 - 14:01 WIB
Penampakan wajah baru Halte Transjakarta Stasiun Jatinegara 2, Jakarta Timur. Foto/ANTARA
JAKARTA - PT Transportasi Jakarta ( Transjakarta ) terus berbenah untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Salah satunya caranya ialah melakukan revitalisasi sebanyak 46 halte Transjakarta .

Revitalisasi 46 halte Transjakarta yang dilakukan sejak pertengahn 2022 lalu ini menelan anggaran Rp600 miliar. Salah satu halte yang direvitalisasi ialah Halte Transjakarta Stasiun Jatinegara 2, Jakarta Timur.

Pada Rabu 28 Desember 2022 lalu, Halte Transjakarta Stasiun Jatinegara 2 telah rampung direvitalisasi dan sudah dapat beroperasi lagi secara normal. Halte Transjakarta Stasiun Jatinegara 2 ini tampil dengan wajah baru yang lebih modern dan elegan.



Kendati telah rampung secara fisik, penumpang Halte Transjakarta Stasiun Jatinegara 2 masih belum bisa berjalan langsung dari halte menuju stasiun.

Mereka masih harus keluar stasiun terlebih dahulu, kemudian naik ke halte Transjakarta, begitu pula sebaliknya. Halte Transjakarta Stasiun Jatinegara 2 diperkirakan akan rampung total pada Februari 2023.

Beberapa fasilitas baru telah ditambahkan di Halte Transjakarta Stasiun Jatinegara 2 demi menunjang kenyamanan para pengguna. Fasilitas baru yang dapat dinikmati di halte Transjakarta ini adalah toilet, musala, lift, dan eskalator.

Penambahan fasilitas lift dan eskalator sudah masuk tahap akhir, yang nantinya akan menunjang penyandang disabilitas agar lebih mudah lagi dalam mengakses Halte Stasiun Jatinegara 2.

Saat revitalisasi rampung total pada Februari 2023 nanti, para pengguna diharapkan sudah lebih mudah lagi dalam mengakses stasiun dari dan ke halte Transjakarta. Jadi, proses perpindahan moda transportasi antara kereta ke bus tentunya akan lebih efisien.

Selain Halte Transjakarta Stasiun Jatinegara 2, terdapat sejumlah halte Transjakarta integrasi lainnya yang akan segera beroperasi. Halte tersebut adalah Halte Stasiun Matraman Baru yang terhubung dengan Stasiun Matraman.

Halte Cawang-Cikoko yang terhubung dengan Stasiun Cawang, dan Halte Juanda yang terintegrasi langsung dengan Stasiun Juanda.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More