Asal Usul Penyematan Nama Babelan di Bekasi

Kamis, 22 Desember 2022 - 14:33 WIB
Babelan merupakan salah satu kecamatan yang berada di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Foto DOK ist
JAKARTA - Babelan merupakan salah satu kecamatan yang berada di Kabupaten Bekasi , Jawa Barat. Daerah ini tentu sudah tak asing lagi bagi orang-orang Bekasi .

Pada kondisi geografisnya, Babelan berbatasan dengan Tarumajaya di sebelah barat, Laut Jawa di barat laut, Muara Gembong di utara, Sukawangi di timur, Bekasi Utara di selatan, serta Tambun Utara di bagian tenggara.

Dalam sejarahnya, sebagian orang mungkin penasaran dengan asal muasal penyematan nama Babelan untuk wilayah tersebut. Seperti yang diketahui, biasanya penamaan sebuah daerah di Indonesia kebanyakan didasarkan pada riwayat atau sejarah yang dimilikinya.



Baca juga : Ini Asal Usul Nama Ragunan

Lantas, bagaimana sejarah penyematan nama Babelan ini?

Mengutip informasi dari sebuah jurnal berjudul “Sejarah Sosial Kota Bekasi” karya Adeng, terdapat beberapa versi cerita terkait penamaan Babelan.

Pertama, merujuk kepada seorang tuan tanah beretnis Tionghoa bernama Baba Land. Sementara versi yang kedua lebih mengarah ke nama tempat yang kerap dijadikan base camp pasukan Mataram.

Apabila dibandingkan, versi yang pertama menjadi yang paling populer. Dalam versi tersebut, konon di zaman Hindia Belanda terdapat sebuah wilayah yang memiliki banyak sawah dan hasil pertanian produktif.

Singkat cerita, di kawasan tersebut terdapat seorang tuan tanah kaya raya yang dikenal sebagai Baba Land. Dia ini adalah seorang tuan tanah yang memiliki etnis Tionghoa.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More