Bertemu Pj Gubernur DKI Heru Budi, Menhub: Transportasi Jakarta Role Model Wilayah Lain
Senin, 24 Oktober 2022 - 13:35 WIB
JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menggelar pertemuan dengan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Kantor Kemenhub, Jalan Medan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta Pusat, Senin (24/10/2022). Pertemuan ini bagian koordinasi karena Jakarta role model transportasi bagi kota-kota yang lain.
"Dan transportasi adalah suatu kegiatan, sering menjadi top of mind karena baik kemudahan dan kesusahannya serta tentunya kemacetan," ujar Budi, Senin (24/10/2022).
Baca juga: Temui Erick Thohir, Heru Budi: Ingin Sinergikan Kerja Sama Transportasi Publik
"Kami banyak bicara berkaitan dengan angkutan umum massal, yakni MRT sudah tahap satu dan tahap dua. Lalu yang menggembirakan adalah untuk MRT investornya bukan saja Jepang, tetapi sudah ada dari Korea dan United Kingdom (UK) Inggris. Kita harapkan dalam kegiatan G20 nanti akan melakukan MoU dengan tiga negara tersebut," tambahnya.
Selain MRT, pembahasan antara Pemprov DKI dengan Kemenhub yakni kendaraan berbasis listrik atau electric vehicle (EV) di Ibu Kota.
"Ini jadi concern Presiden Joko Widodo (Jokowi) bahwa EV jadi keharusan. EV memiliki keuntungan yang banyak sekali. Satu tentu keuntungan bagi pengendara, kedua irit bahan bakar, dan ketiga lingkungan," kata Budi.
"Dan transportasi adalah suatu kegiatan, sering menjadi top of mind karena baik kemudahan dan kesusahannya serta tentunya kemacetan," ujar Budi, Senin (24/10/2022).
Baca juga: Temui Erick Thohir, Heru Budi: Ingin Sinergikan Kerja Sama Transportasi Publik
"Kami banyak bicara berkaitan dengan angkutan umum massal, yakni MRT sudah tahap satu dan tahap dua. Lalu yang menggembirakan adalah untuk MRT investornya bukan saja Jepang, tetapi sudah ada dari Korea dan United Kingdom (UK) Inggris. Kita harapkan dalam kegiatan G20 nanti akan melakukan MoU dengan tiga negara tersebut," tambahnya.
Selain MRT, pembahasan antara Pemprov DKI dengan Kemenhub yakni kendaraan berbasis listrik atau electric vehicle (EV) di Ibu Kota.
"Ini jadi concern Presiden Joko Widodo (Jokowi) bahwa EV jadi keharusan. EV memiliki keuntungan yang banyak sekali. Satu tentu keuntungan bagi pengendara, kedua irit bahan bakar, dan ketiga lingkungan," kata Budi.
(jon)
tulis komentar anda