Di Kelapa Gading, John Kei Rencanakan Penyerangan ke Rumah Nus Kei
Senin, 06 Juli 2020 - 12:51 WIB
JAKARTA - Polda Metro Jaya melakukan rekonstruksi kasus penyerangan dan pembunuhan yang dilakukan oleh kelompok John Kei pada Senin (6/7/2020). Salah satu lokasi rekonstruksi berada di Kelapa Gading, Jakarta Utara.
"Di Kelapa Gading ini dijadikan tempat perencanaan kelompok John Kei. Adegan di Kelapa Gading terjadi pada 14 Juni 2020 pukul 09.00 WIB," ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus pada Senin (6/7/2020) .
Menurut Yusri, adegan pertama pada 14 juni 2020 sekitar pukul 09.00 WIB John Kei melalui handphone menghubungi tersangka Daniel untuk mengumpukan anak-anak di kantor PT ini rencana akan dilaksankan pukul 16.30 WIB. (Baca: Polisi Hadirkan John Kei Dalam Rekonstruksi Kasus Penyerangan)
Adegan dilanjutkan dengan sejumlah anggota kumpul di PT tersebut ini dihadiri oleh John kei dan beberapa orang lainya. "Adegan kedua tersangka menjawab Siap Kakak saya bisa. Dan saat pertemuan disitu disepakati Rabu 17 Juni 2020 akan mendatangni rumah Nus Kei di Green lake City untuk mempertanggung jawabkan atas penghinaan yang dilakukan oleh dia di live Instagram," jelasnya.
Yusri menuturkan, adegan ketiga tersangka John kei mengatakan ke Daniel kamu bisa ambil Nus Kei untuk ketemu dengan BU yang artinya Kakak. Kemudian Daniel menjawab siap BU saya bisa terus ada satu adegan lagi pada saat Daniel mengambil empat unit kendaraan untuk dilajutkan penyerangan ke Green Lake City. "Setelah ini adegan akan dilanjutkan kembali ke tempat berbeda," ucapnya.
"Di Kelapa Gading ini dijadikan tempat perencanaan kelompok John Kei. Adegan di Kelapa Gading terjadi pada 14 Juni 2020 pukul 09.00 WIB," ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus pada Senin (6/7/2020) .
Menurut Yusri, adegan pertama pada 14 juni 2020 sekitar pukul 09.00 WIB John Kei melalui handphone menghubungi tersangka Daniel untuk mengumpukan anak-anak di kantor PT ini rencana akan dilaksankan pukul 16.30 WIB. (Baca: Polisi Hadirkan John Kei Dalam Rekonstruksi Kasus Penyerangan)
Adegan dilanjutkan dengan sejumlah anggota kumpul di PT tersebut ini dihadiri oleh John kei dan beberapa orang lainya. "Adegan kedua tersangka menjawab Siap Kakak saya bisa. Dan saat pertemuan disitu disepakati Rabu 17 Juni 2020 akan mendatangni rumah Nus Kei di Green lake City untuk mempertanggung jawabkan atas penghinaan yang dilakukan oleh dia di live Instagram," jelasnya.
Yusri menuturkan, adegan ketiga tersangka John kei mengatakan ke Daniel kamu bisa ambil Nus Kei untuk ketemu dengan BU yang artinya Kakak. Kemudian Daniel menjawab siap BU saya bisa terus ada satu adegan lagi pada saat Daniel mengambil empat unit kendaraan untuk dilajutkan penyerangan ke Green Lake City. "Setelah ini adegan akan dilanjutkan kembali ke tempat berbeda," ucapnya.
(hab)
tulis komentar anda