Profil Jenderal Polisi Dibyo Widodo, Mantan Kapolda Metro Jaya yang Punya 4 Brevet Polisi dan TNI
Sabtu, 27 Agustus 2022 - 07:43 WIB
JAKARTA - Jenderal Polisi Dibyo Widodo merupakan mantan Kapolda Metro Jaya yang pernah menjabat Kapolri periode 1996 -1998. Jenderal Dibyo Widodo punya 4 brevet (dokumen tanda penghargaan) polisi dan TNI, yakni Para Brimob Polri, Selam Polri, Selam Angkatan Laut, dan Pandu Udara dari Kopassus Angkatan Darat.
Jenderal Dibyo Widodo lahir di Purwokerto, Jawa Tengah, 26 Mei 1946. Jenderal Dibyo Widodo memulai kariernya di kepolisian pada 1 Desember 1968 dengan pangkat Inspektur Polisi tingkat II. Ia mengawali tugas sebagai Perwira Operasi di Komres 1012 Surabaya.
Dirangkum dari berbagai sumber, Sabtu (27/8/2022), sebagai aparat negara yang meniti karier dari jenjang bawah, putra pertama pasangan Soekardi dan Toerniati Sukardi ini pernah menduduki 32 jabatan sebelum menduduki posisi puncak di Polri.
Hal itu dicapai Jenderal Dibyo Widodo berkat ketekunannya menapaki berbagai jenjang pendidikan. Sejatinya, pendidikan formalnya hanya lulusan SMA tahun 1965.
Ia kemudian melanjutkan pendidikan di Akademi Angkatan Kepolisian (Akpol) lulus tahun 1968, Bakaloreat PTIK pada 1972, Doktoral PTIK pada 1975, Sesko ABRI Bagpol pada 1981, dan Lemhannas pada 1993.
Catatan prestasi operasional Jenderal Dibyo Widodo cukup menonjol ketika bertugas di Operasi Seroja Timor Timur. Namun sebenarnya lonjakan kariernya tercatat setelah menyelesaikan tugas sebagai Kapolres Deli Serdang, Sumatera Utara, pada tahun 1986. Kemudian diangkat sebagai ADC Presiden RIsampai tahun 1992.
Setelah itu Jenderal Dibyo Widodo berturut-turut menjabat sebagai Irpolda Sumut, Wakapolda Nusa Tenggara, Wakapolda Metro Jaya, Kapolda Metro Jaya, hingga akhirnya menjabat Kapolri.
Jenderal Dibyo Widodo lahir di Purwokerto, Jawa Tengah, 26 Mei 1946. Jenderal Dibyo Widodo memulai kariernya di kepolisian pada 1 Desember 1968 dengan pangkat Inspektur Polisi tingkat II. Ia mengawali tugas sebagai Perwira Operasi di Komres 1012 Surabaya.
Dirangkum dari berbagai sumber, Sabtu (27/8/2022), sebagai aparat negara yang meniti karier dari jenjang bawah, putra pertama pasangan Soekardi dan Toerniati Sukardi ini pernah menduduki 32 jabatan sebelum menduduki posisi puncak di Polri.
Baca Juga
Hal itu dicapai Jenderal Dibyo Widodo berkat ketekunannya menapaki berbagai jenjang pendidikan. Sejatinya, pendidikan formalnya hanya lulusan SMA tahun 1965.
Ia kemudian melanjutkan pendidikan di Akademi Angkatan Kepolisian (Akpol) lulus tahun 1968, Bakaloreat PTIK pada 1972, Doktoral PTIK pada 1975, Sesko ABRI Bagpol pada 1981, dan Lemhannas pada 1993.
Catatan prestasi operasional Jenderal Dibyo Widodo cukup menonjol ketika bertugas di Operasi Seroja Timor Timur. Namun sebenarnya lonjakan kariernya tercatat setelah menyelesaikan tugas sebagai Kapolres Deli Serdang, Sumatera Utara, pada tahun 1986. Kemudian diangkat sebagai ADC Presiden RIsampai tahun 1992.
Setelah itu Jenderal Dibyo Widodo berturut-turut menjabat sebagai Irpolda Sumut, Wakapolda Nusa Tenggara, Wakapolda Metro Jaya, Kapolda Metro Jaya, hingga akhirnya menjabat Kapolri.
tulis komentar anda