Polres Tangerang Kota Siapkan Ratusan Personel Pengamanan selama Ramadhan

Jum'at, 01 April 2022 - 21:58 WIB
Pelaksanaan apel pengecekan kesiapan personel di Polres Metro Tangerang Kota Jumat (1/4/2022). Foto: MPI/Nandha
TANGERANG - Polres Metro Tangerang Kota menyiapkan sebanyak 35 titik pos pantau penjagaan selama Ramadhan 2022. Ratusan personel kepolisian juga siap dikerahkan.



Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Komarudin menuturkan, dari 35 titik pantau tersebut, pihaknya sudah menetapkan 4 zona pengamanan, dengan konsep setiap satu zona terdiri dari 3 polsek.



“Di wilayah selatan ada Polsek Ciledug, Cipondoh, Pinang, di wilayah Utara Polsek Teluknaga, Sepatan dan Pakuhaji," ungkapnya dalam pelaksanaan apel pengecekan kesiapan personel di Polres Metro Tangerang Kota Jumat (1/4/2022).

Pihaknya sudah siap mengecek sarana dan prasarana yang akan digunakan dalam patroli nantinya.



“Kita mengecek jumlah dan kesiapan personel, termasuk sarana dan prasarana yang akan digunakan. Ratusan personel akan kami siapkan setiap malamnya bergerak memantau," katanya

Penjagaan sendiri akan diterapkan selama 1 x 24 jam yang mana kegiatan ini bertujuan menciptakan suasana yang kondusif selama bulan puasa.

Di sisi lain, Komarudin menegaskan kegiatan Sahur On The Road (SOTR) tidak diperbolehkan atau dilarang. Jika ketahuan akan dibubarkan. "Sekali lagi saya tegaskan, dilarang,” tandasnya.
(thm)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More