Begini Upaya Pemkot Bekasi Antisipasi Kenakalan Remaja Selama Ramadhan

Jum'at, 01 April 2022 - 18:32 WIB
Polisi melakukan pembubaran tawuran remaja yang terjadi di Jakarta. Foto: Ilustrasi/SINDOnews
JAKARTA - Pemkot Bekasi bakal melakukan pengawasan guna mewujudkan terciptanya situasi aman dan kondusif, khususnya soal kenakalan remaja selama bulan Ramadhan . Maka itu, Satgas pun bakal dibentuk guna memantau medsos yang mengindikasikan kenakalan remaja, seperti tawuran.

"Kita memantau perkembangan di medsos, bikin satgas untuk memantau pergerakan yang memang mereka lakukan itu tanpa ada satu motif, biasanya dimulai dari minuman keras, mereka lakukan sesuatu diluar kontrol dirinya," ujar Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto kepada wartawan, Jumat (1/4/2022).

Apalagi, kata dia, tawuran kerap terjadi diawali dari media sosial. Antisipasi itu dilakukan bersama-sama dengan kepolisian dan TNI.

Menurutnya, hal itu dilakukan agar bulan suci Ramadhan bisa dijalani umat muslim dengan baik dan rasa aman. Di samping itu, Pemkot Bekasi Kota juga bakal melakukan edukasi pada warganya tentang bahaya narkotika lantaran tindak kejahatan dan persoalan sosial kerap pula terjadi diawali dengan penyalahgunaan narkotika.

"Dampak dari minuman keras dan narkoba juga sangat berbahaya bagi generasi berikutnya. Jadi, menjadi satu konsen untuk Pemkot Bekasi menyelesaikan masalah di hulunya, kita lakukan edukasi literasi dan memberikan banyak kegiatan positif dan memberikan ruang kepada anak muda untuk mengapresiasi eksistensi dirinya," terangnya.
(mhd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More