Wagub DKI: Pengendalian Banjir Sudah Terencana, Tidak Ujug-Ujug

Rabu, 16 Maret 2022 - 21:40 WIB
Wagub DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (Ariza) menegaskan program pengendalian banjir di Ibu Kota dilakukan melalui perencanaan yang matang, bukan tiba-tiba. Foto: SINDOnews/Dok
JAKARTA - Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta Ahmad Riza Patria (Ariza) menegaskan pembangunan turap untuk pengendalian banjir di Kali Mampang, Jakarta Selatan, dilakukan melalui perencanaan yang matang. Jadi tidak ujug-ujug (tiba-tiba) dikerjakan begitu saja.

"Semua program pengendalian banjir direncanakan, tidak bisa ujug-ujug kemudian dibangun. Semuanya dalam perencanaan yang baik," kata Ariza di Balai Kota Jakarta, Rabu (16/3/2022).





Ariza menyebutkan bahwa program pengendalian banjir di Jakarta dilaksanakan setiap semester dan per kuartal. "Bisa dicek program tiap tahunnya, setiap semester, kuartalnya ada," tegasnya.

Hal ini disampaikan Ariza menanggapi pernyataan kuasa hukum penggugat warga Jakarta terkait penanganan banjir, Francine Widjojo. Francine sebelumnya meminta Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta segera membangun turap, salah satunya di Kali Mampang.



"Bisa kita lihat, sampai saat ini penurapannya belum dimulai. Kalau pengerukan untuk di area ini kita tidak melihat ada pekerjaan," katanya.
(thm)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More