1.022 Pasien COVID-19 Masih Dirawat di RS Darurat Wisma Atlet Kemayoran
Kamis, 02 September 2021 - 11:59 WIB
JAKARTA - Komando Gabungan Wilayah Pertahanan -1 (KOGABWILHAN-1), mencatat sebanyak 1.022 jumlah pasien COVID-19 saat ini masih dirawat di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet , Kemayoran Jakarta Pusat. Kepala Penerangan KOGABWILHAN-1, Kolonel (Mar) Aris Mudian mengungkapkan, pasien terdiri dari 488 orang pria dan 534 pasien wanita di Tower 4,5,6 dan 7.
"Dari jumlah data pasien Positif COVID-19 saat ini berangsur menurun. Sebelumnya ada 1.055 pasien, sekarang menjadi 1.022 pasien. Menurun sebanyak 33 pasien," kata Aris melalui keterangan tertulis, Kamis (2/9/2021). (Baca juga; Siapkan Kapal untuk Isolasi Pasien Covid-19, DPR: Ini Terobosan Luar Biasa dari Pelni )
Selain itu, Aris menjelaskan, saat ini Rumah Sakit Darurat COVID-19 Wisma Atlet Pademangan, Jakarta Utara, sedang merawat pasien repatriasi (Pekerja Migran Indonesia) sebanyak 4.331 orang. (Baca juga; 16.394 Pasien COVID-19 Sembuh, Ini 10 Provinsi Terbanyak )
"RSDC Wisma Atlet Pademangan baik yang di tower 8, 9 &10 ada sekitar 4.331 orang yang terdiri dari 2.127 Pria, 2.204 Wanita. Hal ini juga ada penurunan dari yang sebelumnya 4.977 orang," pungkasnya.
"Dari jumlah data pasien Positif COVID-19 saat ini berangsur menurun. Sebelumnya ada 1.055 pasien, sekarang menjadi 1.022 pasien. Menurun sebanyak 33 pasien," kata Aris melalui keterangan tertulis, Kamis (2/9/2021). (Baca juga; Siapkan Kapal untuk Isolasi Pasien Covid-19, DPR: Ini Terobosan Luar Biasa dari Pelni )
Selain itu, Aris menjelaskan, saat ini Rumah Sakit Darurat COVID-19 Wisma Atlet Pademangan, Jakarta Utara, sedang merawat pasien repatriasi (Pekerja Migran Indonesia) sebanyak 4.331 orang. (Baca juga; 16.394 Pasien COVID-19 Sembuh, Ini 10 Provinsi Terbanyak )
"RSDC Wisma Atlet Pademangan baik yang di tower 8, 9 &10 ada sekitar 4.331 orang yang terdiri dari 2.127 Pria, 2.204 Wanita. Hal ini juga ada penurunan dari yang sebelumnya 4.977 orang," pungkasnya.
(wib)
tulis komentar anda