Irvan Gani, Pengumpul Dana 6 Laskar FPI Tunggu Aktivasi Rekening yang Diblokir

Sabtu, 16 Januari 2021 - 07:05 WIB
Irvan Gani, pengumpul dana 6 syuhada FPI saat memberikan dana bantuan netizen kepada keluarga korban. Foto: Ist/Twitter
JAKARTA - Irvan Gani , pengumpul dana 6 laskar FPI yang ditembak mati hanya berserah diri terkait pertanggungjawaban donasi seperti yang dipertanyakan netizen atau warganet. Sebab, rekening donasi yang diblokir Bank BCA belum bisa diaktivasi.

Dia telah menerima surat perpanjangan penghentian sementara rekening miliknya selama 15 hari terhitung mulai Jumat 8 Januari 2021. "Jadi memang tidak bisa melakukan aktivasi atau cetak rekening koran sekalipun. Kalau sudah begitu kita pasrah dalam arti tetap melakukan upaya untuk mengklarifikasi apa yang dikeluhkan netizen," ujar Irvan Gani saat dihubungi SINDOnews, Jumat (15/1/2021). Baca juga: Irvan Gani, Pengumpul Dana 6 Syuhada FPI Laporkan Donasi Rp1,7 Miliar ke Netizen

Dalam beberapa hari belakangan ini, Gani melalui akun twitternya @ghanieierfan berusaha mengklarifikasi donasi 6 syuhada FPI hingga penggunaannya, mulai dari mengunggah kwitansi hingga penggunaan dana operasional dan sisa saldo.



Namun, Gani menyayangkan akun anonim yang sebagian besar menyerangnya tidak meminta penjelasan kepada akun Twitter @HaloBCA sehingga dia melihat akun-akun anonim itu jelas digunakan untuk menyerang pribadinya. “Saya akan menempuh jalan pedang. Artinya apa, saya akan pertanggungjawabkan semuanya. Ini cuma masalah teknis," ucapnya.



Berita Acara Perpanjangan Penghentian Sementara Transaksi. Foto: Ist

Dalam surat yang diterima terkait perpanjangan penghentian rekening Irvan Gani memang secara resmi telah ditandatangani oleh PT Bank Central Asia tbk atas nama Lanny Tanzania selaku senior adviser dan Suzi Tanzino selaku adviser dengan saksi Randu Bagas Prasetya selaku asisten officer group hukum PT BCA.

"Pada Jumat 8 Januari telah melakukan perpanjangan penghentian sementara transaksi rekening berdasarkan surat permintaan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) atas nama Irvan Gani dengan Nomor rekening 5055001372 dan jenis penghentian sementara pendebetan. Perpanjangan terhitung lima belas hari dari dibuatnya berita acara ini," bunyi keterangan dalam surat berita acara penghentian perpanjangan rekening sementara. Baca juga: Rekeningnya Dibobol, Irvan Gani Pengumpul Dana 6 Syuhada FPI Akan Laporkan ‘BCA Palsu’ ke Polisi

Menyikapi itu, Executive Vice President Secretariat & Corporate Communication BCA Hera F Haryn mengatakan, mengacu pada permohonan dari otoritas yang berwenang, BCA telah melakukan penghentian sementara transaksi atas rekening nasabah yang bersangkutan di BCA.

"Kami sampaikan bahwa BCA sebagai lembaga perbankan diwajibkan untuk menaati ketentuan hukum yang berlaku di Indonesia dan menjalankan instruksi yang diberikan oleh otoritas yang berwenang," ujar Hera melalui pesan singkatnya, Jumat (15/1/2021).

Irvan Gani telah mengumpulkan donasi sebesar Rp1,7 miliar untuk keluarga 6 laskar FPI yang ditembak mati. Irvan mengklaim seluruh dana tersebut sudah dikirimkan kepada keluarga korban penembakan.
(jon)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More