Pencarian Sriwijaya Air, KN Basudewa Basarnas Bawa Tim Penyelam dan Logistik
Minggu, 10 Januari 2021 - 13:36 WIB
JAKARTA - Kabag Humas Basarnas Anjar mengatakan, KN Basudewa Basarnas kembali lagi melanjutkan operasi SAR Sriwijaya Air SJ-182. Kapal tersebut membawa sejumlah penyelam dan logistik untuk beberapa hari ke depan.
"Jadi mereka kita fasilitasi untuk ke lokasi. Nanti ada seorang pemimpin dari Direktorat Bina Potensi untuk membantu kita. Ini SAR gabungan. Ada Basarnas, TNI, Polri, pemda, NGO," ujar Anjar di Pelabuhan JICT II, Jakarta Utara, Minggu (10/1/2021). (Baca juga: Cari Bangkai Pesawat Sriwijaya Air dan Korban, Basarnas Tambah 7 Orang Penyelam)
Hendrata Yudha, Instruktur dari National Association of Underwater Instructors (NAUI) Indonesia mengatakan, sejumlah logistik yang dibawa merupakan peralatan untuk menyelam. Ada 18 penyelam yang ikut dalam KN Basudewa.
"Peralatan tim termasuk tali untuk evakuasi dan kantong-kantong supaya penyelaman kita safety. Karena dengan kondisi begini unsur safety harus diperhatikan lebih tinggi," katanya. (Baca juga: Basarnas Terima Potongan Tubuh Diduga Korban Sriwijaya Air dari Nelayan Pulau Lancang)
"Jadi mereka kita fasilitasi untuk ke lokasi. Nanti ada seorang pemimpin dari Direktorat Bina Potensi untuk membantu kita. Ini SAR gabungan. Ada Basarnas, TNI, Polri, pemda, NGO," ujar Anjar di Pelabuhan JICT II, Jakarta Utara, Minggu (10/1/2021). (Baca juga: Cari Bangkai Pesawat Sriwijaya Air dan Korban, Basarnas Tambah 7 Orang Penyelam)
Hendrata Yudha, Instruktur dari National Association of Underwater Instructors (NAUI) Indonesia mengatakan, sejumlah logistik yang dibawa merupakan peralatan untuk menyelam. Ada 18 penyelam yang ikut dalam KN Basudewa.
"Peralatan tim termasuk tali untuk evakuasi dan kantong-kantong supaya penyelaman kita safety. Karena dengan kondisi begini unsur safety harus diperhatikan lebih tinggi," katanya. (Baca juga: Basarnas Terima Potongan Tubuh Diduga Korban Sriwijaya Air dari Nelayan Pulau Lancang)
(jon)
tulis komentar anda