Ditangkap di Hotel, Begini Proses Penangkapan Millen Cyrus

Senin, 23 November 2020 - 12:23 WIB
Selebgram Transgender Millen Cyrus alias Muhammad Millendaru Prakasa saat diinterogasi di hotel. Foto/Tangkapan layar/Yohannes Tobing
JAKARTA - Satresnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Priok meringkus Selebgram Transgender Millen Cyrus alias Muhammad Millendaru Prakasa terkait kasus narkoba . Penangkapan Millen dilakukan di dalam sebuah kamar hotel di wilayah Jakarta Utara, Sabtu 21 November 2020.

Dalam sebuah rekaman video amatir milik pihak kepolisian, terlihat petugas kepolisian memasuki kamar Millen dan memintai keterangan. Saat didatangi, Millen tampak berpakaian gaun berwarna biru tua. ( )

Petugas Satresnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Priok yang berada di lokasi pun langsung memintai keterangan terhadap Millen. "Bisa saya periksa ya?" ujar salah seorang anggota polisi kepada Millen. ( )



"Iya, boleh… boleh…, periksa saja," jawab Millen. ( )

Tak hanya Millen, dalam video tersebut tampak seorang pria yang turut diperiksa. Setelah dilakukan pemeriksaan baik Millen dan temannya langsung dibawa ke Mapolres Pelabuhan Tanjung Priok untuk diperiksa lebih lanjut. ( )

Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Ahrie Sonta mengatakan, Millen ditangkap dengan barang bukti sabu. "Barang yang ada di TKP kamar hotel ada 1 alat hisap, bong dan sisa barangan 0,3 gram," kata Ahrie di Mapolres Pelabuhan Tanjung Priok, Senin (23/11/2020).
(mhd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More