Hanyut 3 Hari di Mampang, Bocah 5 Tahun Ditemukan Tak Bernyawa di Muara Angke

Selasa, 03 November 2020 - 19:00 WIB
Kali Adem, Muara Angke, Jakarta Utara, lokasi ditemukannya bocah 5 tahun yang hanyut di Mampang, Jakarta Selatan.Foto/SINDOnews/Yohannes Tobing
JAKARTA - Seorang bocah bernama Rizky F (5) hanyut di saluran penghubung air (PHB) Kompleks Polri Pondok Karya, Mampang, Jakarta Selatan pada Minggu, 1 November 2020 lalu. Tiga hari berselang Rizky ditemukan dalam keadaan tak bernyawa di Kali Adem, Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara .

Jenazah Rizky ditemukan pada Selasa (3/11/2020) pukul 14.00 WIB. Rizky tercebur di saluran penghubung air saat sedang hujan dan ada genangan setinggi 25 centimeter yang menutupi saluran tersebut.

Kanit Reskrim Polsek Mampang, Iptu Sigit mengatakan, jenazah korban ditemukan oleh warga sekitar dan sudah terkonfirmasi kalau itu Rizky sesuai ciri-cirinya dan pakaiannya. Saat ini, jenazah korban sudah dibawa pulang oleh pihak keluarganya.



"Korban sudah di rumah duka, Jalan Bangka 2F, Mampang, Jakarta Selatan," tuturnya. (Baca: Hilang Usai Acara Maulidan, Ibu Guru Ngaji Anak-anak Ini Tewas di Dalam Sumur)

Menurut Sigit, korban awalnya sedang bermain di depan rumahnya saat hujan mengguyur kawasan tersebut. Tak lama, korban lantas bermain bersama teman-teman sebayanya di sekitar saluran penghubung air (PHB) Kompleks Polri Pondok Karya, Mampang, Jakarta Selatan.

Saat itu, saluran air tertutup genangan air setinggi 25 cm dan korban pun terperosok ke dalam saluran air tersebut. Tim SAR pun sudah dikerahkan untuk mencari korban selama tiga hari itu hingga akhirnya korban ditemukan di kawasan Kali Adem, Penjaringan, Jakarta Utara.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More