Antisipasi Aksi Demo, Satlantas Polrestro Jakarta Pusat Tutup Sejumlah Ruas Jalan

Rabu, 28 Oktober 2020 - 09:45 WIB
Satlantas Polrestro Jakarta Pusat bersiap melakukan penutupan sejumlah ruas jalan untuk mengantisipas aksi demonstrasi mahasiswa dan sejumlah elemen masyarakat, Rabu (28/10/2020). Ilustrasi/SINDOnews
JAKARTA - Satlantas Polrestro Jakarta Pusat bersiap melakukan penutupan sejumlah ruas jalan untuk mengantisipas aksi demonstrasi mahasiswa dan sejumlah elemen masyarakat, Rabu (28/10/2020). Pada hari Sumpah Pemuda ini, bakal ada gelombang demonstrasi di kawasan Monas/Patung Kuda, DPR/MPR dan Tugu Proklamasi.

“Saat ini seperti di Simpang Harmoni, Merdeka Timur depan Kantor Pertamina, Patung Kuda sudah mulai ditutup,” kata Kasatlantas Polrestro Jakarta Pusat Kompol Lilik Sumardi saat dihubungi wartawan. (Baca juga; UMP 2021 Tak Naik, Wagub DKI: Elemen Buruh Silakan Usulkan Aspirasinya )

Sementara itu, untuk aksi yang dilaksanakan di DPR/MPR RI, hingga saat ini belum dilakukan penutupan. “Bila ada aktivitas massa yang dinilai cukup banyak, maka akan dilakukan penutupan dan pengalihan arus lalu lintas,” tambah Lilik.

Untuk aksi yang dilakukan di Tugu Proklamasi Menteng, Jakarta Pusat, Lilik mengatakan, pengalihan arus akan dilakukan sejak turun dari fly over Pramuka kemudian dibelokan ke arah Manggarai. (Baca juga; Waspada, Hujan Disertai Angin Kencang Landa Jaksel Sore Jelang Malam )
(wib)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More