Dedy Tabrani, Wakapolresta Tangerang Raih Gelar Doktor dengan Predikat Cum Laude
Kamis, 15 Oktober 2020 - 03:03 WIB
Dihubungi terpisah, Associates Professor/ Senior Researcher Dr. Herdy Sahrasad selaku Tim Penguji Sidang Promosi Doktor Ilmu Kepolisian Program Pasca Sarjana STIK mengaku kagum dengan kiprah Dedy Tabrani.
“Menurut saya sangat bagus. ujian dan penelitiannya sangat dalam dan ada temuan baru menyangkut munculnya ulama kekerasan. Tentang keluarga batih ini kan baru,” jelas Dr. Herdy melalui sambungan telepon, Rabu (14/10/2020) malam.
Ditambahkan, temuan baru tersebut bisa memberikan sumbangan bagi ilmu Kepolisian maupun ilmu sosial pada umumnya untuk kajian terorisme.
Harapannya, Dedy Tabrani bisa melanjutkan kajian penelitiannya sambil bekerja di kepolisian. Karena masalah serupa terkait radikalisme dan terorisme dikhawatirkan terulang lagi.
“Sehingga penilitian ini bisa memberikan perspektif dan pendekatan yang lebih tepat untuk mencari solusi. Harapan saya, dia bisa berkhidmat lagi dengan wawasan yang lebih dalam. Penelitian ini modal awal yang luar biasa, sehingga punya pemahaman yang baik tentang terorisme,” pungkasnya.
“Menurut saya sangat bagus. ujian dan penelitiannya sangat dalam dan ada temuan baru menyangkut munculnya ulama kekerasan. Tentang keluarga batih ini kan baru,” jelas Dr. Herdy melalui sambungan telepon, Rabu (14/10/2020) malam.
Ditambahkan, temuan baru tersebut bisa memberikan sumbangan bagi ilmu Kepolisian maupun ilmu sosial pada umumnya untuk kajian terorisme.
Harapannya, Dedy Tabrani bisa melanjutkan kajian penelitiannya sambil bekerja di kepolisian. Karena masalah serupa terkait radikalisme dan terorisme dikhawatirkan terulang lagi.
“Sehingga penilitian ini bisa memberikan perspektif dan pendekatan yang lebih tepat untuk mencari solusi. Harapan saya, dia bisa berkhidmat lagi dengan wawasan yang lebih dalam. Penelitian ini modal awal yang luar biasa, sehingga punya pemahaman yang baik tentang terorisme,” pungkasnya.
(mhd)
tulis komentar anda