Bentrok Polisi vs Massa Terjadi di Simpang Harmoni

Kamis, 08 Oktober 2020 - 15:19 WIB
Bentrok antara aparat kepolisian dengan massa pengunjuk rasa terjadi di Simpang Harmoni, Jakarta Pusat, pada Kamis (8/10/2020).Foto/SINDOnews/Komaruddin Bagja Arjawinangun
JAKARTA - Bentrok antara aparat kepolisian dengan massa pengunjuk rasa terjadi di Simpang Harmoni, Jakarta Pusat, pada Kamis (8/10/2020).Hujan batu, dan botol kaca serta petasan terus dilemparkan massa ke barikade petugas kepolisian.

Kapolrestro Jakarta Pusat Kombes Pol Heru Novianto telah menyerukan agar massa membubarkan diri ke tempat semula."Saya Kapolres Metro Jakarta Pusat mau minta teman-teman Kembali ke tempat masing-masing," kata Heru pada Kamis (8/10/2020).

Sejumlah kendaraan taktis lun seperti baracuda dan watercanon dikerahkan. Namun massa tetap melempari petugas dengan batu dan petasan. Akhirnya, massa dihadiahi semburan air dari Water Canon. Massa pun kocar kacir melarikan diri dari kejaran aparat. (Baca: Massa Pendemo Lempari Polisi dengan Batu dan Petasan di Harmoni)



Hingga berita ini ditulis sejumlah massa bertahan di sekitar Simpang Harmoni, Jakarta Pusat.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More