PLN UP3 Cikarang Tawarkan Promo Gratis Ubah Balik Nama Pelanggan

Sabtu, 05 September 2020 - 22:29 WIB
PLN UP3 Cikarang memberikan promo gratis ubah balik nama pelanggan.Foto/Istimewa
BEKASI - PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) memberikan promo khusus dalam semarak Hari Pelanggan Nasional (HPN) 2020. Promo ini juga berlaku di wilayah operasional

PLN UP3 Cikarang.

Manager PLN UP3 Cikarang , Ahmad Syauki menyampaikan dalam momen ini pihaknya berupaya memberikan pelayanan terbaik demi mewujudkan Senyum WOW Pelanggan Indonesia."Promo Super Merdeka UMKM/IKM dan gratis ubah/balik nama pelanggan melalui Zoom dan YouTube PLN," kata Syauki pada Sabtu (05/09/2020).



Dia menuturkan, program menarik ini berlaku mulai dari 4-11 September 2020. Balik nama ini dilakukan karena nama pelanggan PLN yang tertera di ID PLN biasanya pemilik lama atau bahkan nama pengembang. Selain itu, dengan balik nama, pelanggan juga sewaktu-waktu bisa menambah daya tanpa perlu meminjam KTP pemilik rumah lama.

Ketentuannya, pelanggan cukup membawa berkas kepemilikan bangunan ke kantor PLN terdekat pada Senin-Jumat. "Jumat, 4 September 2020 kemarin kami juga melakukan kunjungan ke salah satu pelanggan TT UP3 Cikarang yaitu, PT Gunung Garuda-Gunung Steel Group untuk langsung menyapa dan menebarkan senyum WOW ke pelanggan dalam rangka Hapelnas 2020," ungkapnya.

Selain promo menarik, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Barat, lanjut Syauki, juga mengadakan lomba swafoto dengan berbagai hadiah menarik. Lomba itu dapat diikuti pelanggan PLN UP3 Cikarang yang masuk dalam wilayah Jawa Barat. (Baca: Tak Pasrah Hadapi Pandemi, Warga Rorotan Manfaatkan Lahan Kosong untuk Berkebun)

"Hadiahnya menarik seperti televisi 43 inchi, kompor induksi, microwave dan masih banyak lainnya," imbuh Syauki. Syarat dan ketentuannya pun berlaku, para peserta harus berswafoto saat electrizen memanfaatkan listrik PLN. Misalnya, memasak dengan kompor induksi di rumah.

Selain itu, mendapatkan layanan dari petugas PLN atau mengunjungi kantor unit PLN. Wajib berswafoto dan membuat keterangan singkat atau caption menarik pada foto dan upload ke akun instagram pribadi. Foto itu wajib menyertakan tagar #SenyumPelangganPLNJabar #SenyumWOWIndonesia #ListrikUntukRakyat #ListrikUntukSemua #PowerBeyondGenerations. Para peserta atau pelanggan juga wajib mention akun Instagram @pln_jabar @pln123_official dan @pln_id.

Kemudian diwajibkan juga melakukan follow pada akun twitter @infoplnjabar, Facebook @plndisjabar, Instagram @pln_jabar. Lomba ini berlaku sejak tanggal 4 sampai dengan 11 September 2020.Sementara pemenang lomba swafoto akan diumumkan pada tanggal 14 September 2020 melalui akun Instagram.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More