Siswa SMP di Depok Dominasi Kompetisi Panahan HAC 2024

Kamis, 05 September 2024 - 21:28 WIB
Dengan capaian cabor Panahan yang mampu mengharumkan Indonesia di kancah internasional, termasuk Olimpiade sewajarnya kompetisi ini ditingkatkan. Karena itu, orang tua, pelatih, dan pemerintah harus mendukung serta memfasilitasi bakat-bakat atlet sejak usia dini.

"Perlu diingat saat Olimpiade Seoul di tahun 1988 Indonesia berhasil meraih perak lewat trio srikandi Kusuma Wardani, Nurfitriyana Saiman, dan Lilies Handayani. Saya optimistis dengan atlet-atlet muda ini kalau terus dibina dengan baik mereka bisa meraih emas di Olimpiade," ujar Devi.

Orang tua Sakhi, Taufik Yulianto bangga dengan prestasi yang berhasil diraih putranya. Dia berharap perhatian lebih diberikan, khususnya kepada atlet berprestasi.

"Tentunya saya ingin agar Sakhi dan anak-anak lain yang berbakat dalam bidang olah raga bisa mendapat perhatian, dibina, dan difasilitasi dengan baik agar kemampuannya semakin meningkat," ucapnya.
(jon)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More