Sosok Suswono, Mentan Era SBY yang Diusulkan Menjadi Cawagub Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta

Rabu, 14 Agustus 2024 - 16:27 WIB

Profil Suswono



Suswono lahir di Tegal, Jawa Tengah pada 20 April 1959. Sebelum menjabat Menteri Pertanian pada Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II 2009-2014, dia menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi IV DPR RI. Suswono menjadi anggota DPR RI melalui Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Tengah IX (Kabupaten Tegal, Kota Tegal, Kabupaten Brebes).

Saat ini, Suswono menjabat Ketua Majelis Pertimbangan Pusat Partai Keadilan Sejahtera.

Latar belakang pendidikan Suswono yakni SD Negeri Kalisapu - Tegal, SMP Negeri 1 Slawi - Tegal, dan SMA Negeri 1 Slawi - Tegal. Selanjutnya, Suswono menempuh pendikan S1 Sosial Ekonomi Peternakan IPB, S2 Magister Manajemen Agribisnis IPB, dan S3 Doktoral Manajemen Bisnis IPB.
(zik)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More