Pemerintah Azerbaijan Apresiasi Mal Pelayanan Publik Jakarta

Selasa, 02 Juli 2024 - 22:35 WIB
“Sesuai dengan arahan Pj Gubernur DKI Jakarta, Bapak Heru Budi Hartono, Pemprov. DKI Jakarta akan terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan bidang penanaman modal dan perizinan/nonperizinan yang lebih cepat, mudah dan trasparan,” kata Benni.

Lebih lanjut Benni menyampaikan bahwa Jakarta sebagai jantung perekonomian di Indonesia, juga terus mengembangkan iklim investasi yang kondusif dengan memfasilitasi kemudahan perizinan dan investasi guna mendukung pertumbuhan ekonomi berkelanjutan.

“Dengan inovasi dan pelayanan terbaik, kami percaya bahwa Jakarta akan semakin menarik sebagai destinasi investasi global. DPMPTSP Provinsi DKI Jakarta siap melayani dengan profesionalisme dan integritas tinggi. Urus Izin Sendiri itu Mudah” pungkasnya.

Pertegas Komitmen Kerja Sama Indonesia-Azerbaijan



Plt Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Republik Indonesia Akik Dwi Suharto Rudolfus mengapresiasi Kunjungan Kenegaraan yang dilakukan Pemerintah Azerbaijan. Terlebih, Akik menyebut, Azerbaijan telah diakui oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) sebagai negara yang berhasil mengintegrasikan berbagai layanan publik ke dalam satu pusat pelayanan seperti mal.

“Azerbaijan di tahun 2016 itu mendapat prestasi sebagai juara dalam United Nations Public Service Awards (UNPSA), kemudian di tahun 2017 kita belajar ke Azerbaijan bersama beberapa kepala daerah untuk mempelajari ASAN Xidmat yang kemudian diimplementasikan dengan pembentukan MPP,” ungkap Akik.

Akik berharap, kunjungan yang dilakukan Pemerintah Azerbaijan tersebut dapat memberikan dampak positif pada peningkatan kualitas pelayanan publik di Indonesia, khususnya di Jakarta. Terlebih, pihaknya bersama Dirjen Inovasi Pusat Inovasi Azerbaijan, telah menandatangani rencana aksi kerja sama yang meliputi beberapa knowledge sharing, yang membuka peluang kepada seluruh Pemerintah Daerah, Kementerian/ Lembaga untuk belajar bersama-sama terkait dengan bagaimana mewujudkan pelayanan publik terbaik.

“Ini yang perlu kita apresiasi dari mereka, mereka sangat semangat, sangat berkomitmen, dan saya rasa kolaborasinya harus kita tingkatkan sehingga hasilnya nanti benar-benar memberikan dampak positif yang dapat dirasakan oleh masyarakat,” jelas Akik.

Di sisi lain, Akik juga mengapresiasi Mal Pelayanan Publik (MPP) DKI Jakarta, yang sudah memberikan contoh praktik baik dalam penyelenggaraan pelayanan publik yang prima kepada masyarakat. Terlebih menurutnya, MPP DKI Jakarta juga sudah mengadopsi teknologi digital dalam pelayanannya. Akik berharap, ke depan seluruh Mal Pelayanan Publik (MPP) yang ada di Indonesia dapat memanfaatkan perkembangan teknologi informasi berbasis digital.

“Terkait layanan digital, Saya melihat MPP DKI Jakarta sudah sangat bagus, sementara belum semua MPP (di Indonesia) mengarah kepada integrasi layanan secara digital, bagaimanapun integrasi layanan ini backbone-nya adalah layanan digital. Tidak bisa hanya sekedar mengumpulkan seluruh layanan dalam satu tempat, tetapi bagaimana mengintegrasikan seluruh layanan dengan berbasis teknologi informasi atau menggunakan internet, itu yang menjadi Pekerjaan Rumah (PR) kita bersama," pungkasnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More