Diskon Tarif Tol Mulai Berlaku, 43 Ribu Kendaraan Melintasi GT Cikatama

Kamis, 04 April 2024 - 17:31 WIB
Ruas Trans Jawa mulai memberlakukan diskon tarif tol sebesar 20% per Rabu 3 April 2024. Tercatat 43 ribu kendaraan melintasi GT Cikatama pada periode tersebut. Foto/MPI
KARAWANG - Ruas Trans Jawa mulai memberlakukan diskon tarif tol sebesar 20% per Rabu 3 April 2024. Tercatat 43 ribu kendaraan melintasi Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama (Cikatama) pada periode tersebut.

Hal ini dikonfirmasi oleh Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana.



Dia menjelaskan potongan tarif tahun ini diberlakukan sejak Rabu 3 April 2024 tepatnya pukul 05.00 WIB hingga esok hari, Jumat 5 April 2024 pukul 05.00 WIB di Tol Trans Jawa dari Jakarta menuju Semarang.

"Tujuan pemberlakuan potongan tarif tol ini untuk mendistribusikan lalu lintas yang diprediksi akan mulai meningkat pada hari Jumat 5 April 2024 dan menghindari terkonsentrasi satu titik waktu pada puncak arus mudik yang diprediksi jatuh pada Sabtu 6 April 2024," ujar Lisye dalam keterangan resminya, Kamis (4/4/2024).



"Sehingga kami kembali mengimbau masyarakat untuk dapat melakukan perjalanan mudik lebih awal untuk memaksimalkan potongan tarif sebesar 20 persen," sambungnya.

Dari data yang dihimpun pihaknya, Lisye menyebut jumlah yang melintas di GT Cikatama dari Jakarta menuju Semarang sebanyak 43.360 kendaraan.

"Ini meningkat sebesar 69,68 persen dari lalin normal," kata dia lagi.

Adapun potongan tarif Tol Jakarta-Semarang (hanya untuk asal GT Cikampek Utama menuju GT Kalikangkung) sebagai berikut:
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More