Peringati HUT ke-78 TNI, Gowes Touring Persatuan Indonesia Tempuh Tangerang-Bandung
Sabtu, 14 Oktober 2023 - 14:31 WIB
TANGERANG - Peringati HUT ke-78 TNI, Gowes Touring Persatuan Indonesia akan menggelar kegiatan bersepeda dari Tangerang Selatan ke Bandung pada 14-15 Oktober 2023. Acara ini diselenggarakan dalam rangka memperkuat Sila ke-3 Pancasila, yakni Persatuan Indonesia yang mulai luntur di tahun politik.
Ketua Pelaksana Gowes Touring Persatuan Indonesia Tangsel-Bandung Edy Kusno mengatakan tujuan pihaknya menggelar kegiatan gowes tersebut adalah untuk meningkatkan persatuan sesama anak bangsa.
“Tujuan gowes Musicycle (persatuan Indonesia) ini ikut serta secara aktif mengupayakan peningkatan persatuan sesama anak bangsa, sesama pemuda untuk menyongsong masa depan yang lebih cerah,” kata Edy saat membuka acara Gowes Persatuan Tangsel-Bandung di Markas Kodim, Pamulang, Tangerang Selatan, Sabtu (14/10/2023).
Edy melanjutkan, alasan pihaknya menggelar Gowes Persatuan Indonesia Tangsel-Bandung adalah untuk menunjukkan kemajuan kemanunggalan antara TNI dan rakyat. Edy menegaskan, roh TNI berada pada kemanunggalan TNI dan rakyat.
“Kegiatan ini menunjukkan kemajuan kemanunggalan antara TNI dan rakyat. Sesungguhnya roh atau kekuatan TNI terletak pada kemanunggalan TNI dan rakyat. Mari kita galang persatuan antarsesama anak bangsa. NKRI harga mati,” ucapnya.
Edy menambahkan, dalam setiap kegiatan gowes pihaknya selalu berkampanye untuk menghijaukan bumi dan mengajak masyarakat untuk bersepeda. Tak lupa gowes ini juga menjadi refleksi bagi masyarakat untuk membirukan bumi dengan mengurangi polusi udara.
“Semoga perjalanan kami senantiasa Allah SWT ridhoi dan berkahi diberikan segala kemudahan, kelancaran, kesehatan, kekuatan serta dijauhkan dari halangan dan rintangan,” tandas dia.
Gowes Touring Persatuan Indonesia memulai start dari Kodim Pamulang Tangsel hingga berakhir di Kodam Siliwangi Bandung, Jawa Barat. Kegiatan ini diikuti sejumlah mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi dalam rangka memperingati HUT ke-78 TNI.
Kegiatan gowes ini turut disertai dengan rilis single lagu yang berjudul Persatuan Indonesia oleh Anak Rimba X Sendau. Lagu ini sendiri didedikasikan dalam rangka HUT TNI yang jatuh pada 5 Oktober 2023
Ketua Pelaksana Gowes Touring Persatuan Indonesia Tangsel-Bandung Edy Kusno mengatakan tujuan pihaknya menggelar kegiatan gowes tersebut adalah untuk meningkatkan persatuan sesama anak bangsa.
“Tujuan gowes Musicycle (persatuan Indonesia) ini ikut serta secara aktif mengupayakan peningkatan persatuan sesama anak bangsa, sesama pemuda untuk menyongsong masa depan yang lebih cerah,” kata Edy saat membuka acara Gowes Persatuan Tangsel-Bandung di Markas Kodim, Pamulang, Tangerang Selatan, Sabtu (14/10/2023).
Baca Juga
Edy melanjutkan, alasan pihaknya menggelar Gowes Persatuan Indonesia Tangsel-Bandung adalah untuk menunjukkan kemajuan kemanunggalan antara TNI dan rakyat. Edy menegaskan, roh TNI berada pada kemanunggalan TNI dan rakyat.
“Kegiatan ini menunjukkan kemajuan kemanunggalan antara TNI dan rakyat. Sesungguhnya roh atau kekuatan TNI terletak pada kemanunggalan TNI dan rakyat. Mari kita galang persatuan antarsesama anak bangsa. NKRI harga mati,” ucapnya.
Edy menambahkan, dalam setiap kegiatan gowes pihaknya selalu berkampanye untuk menghijaukan bumi dan mengajak masyarakat untuk bersepeda. Tak lupa gowes ini juga menjadi refleksi bagi masyarakat untuk membirukan bumi dengan mengurangi polusi udara.
“Semoga perjalanan kami senantiasa Allah SWT ridhoi dan berkahi diberikan segala kemudahan, kelancaran, kesehatan, kekuatan serta dijauhkan dari halangan dan rintangan,” tandas dia.
Gowes Touring Persatuan Indonesia memulai start dari Kodim Pamulang Tangsel hingga berakhir di Kodam Siliwangi Bandung, Jawa Barat. Kegiatan ini diikuti sejumlah mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi dalam rangka memperingati HUT ke-78 TNI.
Kegiatan gowes ini turut disertai dengan rilis single lagu yang berjudul Persatuan Indonesia oleh Anak Rimba X Sendau. Lagu ini sendiri didedikasikan dalam rangka HUT TNI yang jatuh pada 5 Oktober 2023
(cip)
tulis komentar anda