Irjen Karyoto Ungkap Perbedaan Jadi Deputi KPK dan Kapolda Metro Jaya
Kamis, 06 April 2023 - 14:48 WIB
JAKARTA - Irjen Pol Karyoto mengungkap perbedaan saat menjadi Deputi Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan kini menjabat Kapolda Metro Jaya . Jenderal bintang dua itu menggantikan Irjen Pol Fadil Imran yang dipromosikan menjadi Kabaharkam Polri.
Menurut Karyoto, ada perbedaan ruang lingkup yang ditanganinya saat di KPK yang terfokus dalam satu area.
Baca juga: Resmi Jabat Kapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto: Ini Kehormatan dan Amanah
“Sedikit berbeda dengan kemarin saya bertugas. Kalau di KPK, saya fokus hanya satu area,” ujar Karyoto di Mapolda Metro Jaya, Kamis (6/4/2023).
Menjabat Kapolda Metro Jaya, dia membawahi berbagai Direktorat di Polda Metro Jaya.
“Ini semua area. Kamtibmas, bidangnya banyak sekali. Kejahatan, gangguan, lalu lintas, kejahatan saja banyak sekali, Kriminal umum, kriminal khusus, dan narkoba,” ungkapnya.
Dia siap menangani permasalahan yang diembannya sesuai aturan berlaku. “Semua yang menjadi tanggung jawab saya, saya kerjakan dan tentunya saya punya cara,” ucapnya.
Menurut Karyoto, ada perbedaan ruang lingkup yang ditanganinya saat di KPK yang terfokus dalam satu area.
Baca juga: Resmi Jabat Kapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto: Ini Kehormatan dan Amanah
“Sedikit berbeda dengan kemarin saya bertugas. Kalau di KPK, saya fokus hanya satu area,” ujar Karyoto di Mapolda Metro Jaya, Kamis (6/4/2023).
Menjabat Kapolda Metro Jaya, dia membawahi berbagai Direktorat di Polda Metro Jaya.
“Ini semua area. Kamtibmas, bidangnya banyak sekali. Kejahatan, gangguan, lalu lintas, kejahatan saja banyak sekali, Kriminal umum, kriminal khusus, dan narkoba,” ungkapnya.
Dia siap menangani permasalahan yang diembannya sesuai aturan berlaku. “Semua yang menjadi tanggung jawab saya, saya kerjakan dan tentunya saya punya cara,” ucapnya.
(jon)
tulis komentar anda