Mengenal 7 Nama Daerah di Jakarta yang Pakai Nama Kebon Beserta Asal Usulnya
Rabu, 29 Maret 2023 - 15:17 WIB
JAKARTA - Setidaknya ada tujuh daerah di Jakarta yang menggunakan nama Kebon di bagian depannya. Misalnya saja seperti Kebon Sirih atau Kebon Manggis.
Nama Kebon di sebuah daerah sudah bukan lagi hal yang asing di wilayah Jakarta. Biasanya penamaan daerah tersebut berkaitan dengan tanaman yang tumbuh di masa lampau.
Lihat Juga: Pengmas FIA UI Tingkatkan Internalisasi Entrepreneurial Mindset di Kalangan Pelajar Jakarta
Nama Kebon di sebuah daerah sudah bukan lagi hal yang asing di wilayah Jakarta. Biasanya penamaan daerah tersebut berkaitan dengan tanaman yang tumbuh di masa lampau.
Baca Juga
Daerah dengan Nama Kebon di Jakarta
Berikut ini daftar daerah di Jakarta yang diawali dengan nama Kebon.1. Kebon Sirih
Kebon Sirih merupakan salah satu Kelurahan yang berada di Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat. Dikutip dari encyclopedia.jakarta-tourism, dahulu kawasan ini merupakan kebun sirih yakni, tempat tumbuhnya sejenis tanaman merambat, yang dalam bahasa ilmiahnya disebut Chaviva densa Miq.2. Kebon Jeruk
Kebon Jeruk adalah nama kecamatan yang berada di daerah Jakarta Barat. Dalam sejarah yang dilansir dari buku 212 Asal Usul Djakarta Tempo Doeloe karya Zaenuddin HM, wilayah Kebon Jeruk ini dulunya merupakan perkebunan yang banyak ditanami buah-buahan, terutama jeruk.3. Kebon Pala
Wilayah ini merupakan sebuah kelurahan yang terletak di Kecamatan Makasar, jakarta Timur. Sama seperti asal usul wilayah sebelumnya, kuat dugaan di tempat ini juga merupakan kawasan yang banyak ditumbuhi pohon pala dalam sejarahnya.4. Kebon Kacang
Kelurahan ini berada di Kecamatan Tanah Abang Jakarta Pusat. Dalam sejarahnya, Kebon Kacang merupakan daerah di pinggiran Batavia. Wilayah yang kala itu belum dipadati penduduk seperti saat ini merupakan tempat tumbuhnya tanaman kacang kacangan di sekitar tahun 1930-an.5. Kebon Baru
Kebon Baru adalah kelurahan yang berada di wilayah Tebet, Jakarta Selatan. Kelurahan ini berbatasan dengan Kelurahan Bukit Duri di sebelah utara, Kelurahan Tebet Timur di sebelah barat, Kelurahan Bidara Cina, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur di sebelah timur yang dibatasi dengan Sungai Ciliwung dan Kelurahan Cikoko, Kecamatan Pancoran di sebelah selatan.6. Kebon Bawang
Kelurahan yang berada di Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara ini sebelumnya merupakan kawasan yang banyak ditumbuhi bawang merah dan bawang putih. Selain itu, Tanjung Priok juga dikenal dengan tempat pengiriman komoditas Indonesia yang salah satunya adalah bawang dari Kebon Bawang.7. Kebon Manggis
Kelurahan Kebon Manggis berada di Kecamatan Mataram, Jakarta Timur. Penduduk asli yang berada di wilayah Mataram ini rupanya sudah tinggal secara turun-temurun di Matraman dan mendapat sebutan Orang Betawi Matraman.Lihat Juga: Pengmas FIA UI Tingkatkan Internalisasi Entrepreneurial Mindset di Kalangan Pelajar Jakarta
(bim)
tulis komentar anda