Posyandu di Kota Tangerang Terapkan Konsep Baru

Jum'at, 28 November 2014 - 03:18 WIB
Posyandu di Kota Tangerang...
Posyandu di Kota Tangerang Terapkan Konsep Baru
A A A
TANGERANG - Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengklaim, sejak 2010 pihaknya melakukan inovasi melalui pembangunan 1.000 Posyandu yang dijadikan community centre.

Sehingga Posyandu tidak hanya digunakan sebagai tempat untuk penimbangan balita, pemberian vaksin dan pelayanan kesehatan lainnya.

"Itu merupakan konsep lama sehingga Posyandu hanya digunakan satu kali dalam sebulan. Hal itu pun menyebabkan Posyandu kurang diperhatikan dan dirawat oleh masyarakat sekitar sehingga cepat rusak," katanya di Tangerang, Kamis 27 November 2014.

Kemudian dengan konsep baru, Posyandu dapat dijadikan untuk berbagai kegiatan masyarakat. Tidak hanya untuk penimbangan balita, tapi juga untuk tempat pendidikan usia dini (Paud), rapat warga, sosialisasi dan kegiatan lainnya.

"Hal itu juga didukung dengan Posyandu yang akan dibangun dengan konsep semi terbuka," terangnya.

Dia menuturkan, kalau Posyandu tiap hari dipakai masyarakat otomatis tempat itu akan dirawat oleh mereka.

"Posyandu kalau dipakai setiap hari tentunya akan lebih terawat dan tidak cepat rusak," ujarnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6999 seconds (0.1#10.140)