Beralih Fungsi, Dinas Tamkan DKI Akan Jaga Taman Sanjaya

Minggu, 26 Oktober 2014 - 11:58 WIB
Beralih Fungsi, Dinas...
Beralih Fungsi, Dinas Tamkan DKI Akan Jaga Taman Sanjaya
A A A
JAKARTA - Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI akan bertindak tegas terkait aksi vandalisme di Taman Sanjaya, Kebayoran Baru, Jaksel.

Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman Provinsi DKI Jakarta Nandar Sunandar mengatakan, pihaknya akan bekerja sama untuk menjaga taman milik Pemprov DKI Jakarta itu agar tetap nyaman untuk dinikmati.

"Memang vandalisme di Jakarta atau corat-core itu masih saja terjadi. Kita bekerja sama dengan camat lurah untuk menangkap orang yang melakukan vandalisme itu," kata Nandar saat dihubungi Sindonews, Minggu (26/10/2014).

Nandar menjelaskan, pemeliharaan taman ini memang harus bekerja sama dengan tingkat yang di bawahnya, seperti RT, RW, Lurah, Camat di sekitar taman.

"Bertahap kita akan lakukan mengingat kita punya ribuan taman dan makam yang harus kita urus, dan saya tidak bisa bekerja sendiri," pungkasnya.

Menurut catatan Dinas Tamkam Provinsi DKI Jakarta yang diterima oleh Nandar sejak dirinya dilantik pada bulan Febuari 2014, setidaknya bidang taman di wilayah Jakarta ada 2.523.

Dengan kriteria taman yaitu 2.290, Taman Pemakaman Umum 78, sisanya adalah jalur hijau.

Sementara kriteria taman juga dibagi menjadi beberapa bagian yaitu taman dengan kriteria interaktif 101, taman kota delapan, dan sisanya yaitu taman lingkungan dan taman bangunan umum.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0749 seconds (0.1#10.140)