Ini Kondisi Bus Karunia Bakti Setelah Dievakuasi

Jum'at, 19 September 2014 - 15:15 WIB
Ini Kondisi Bus Karunia Bakti Setelah Dievakuasi
Ini Kondisi Bus Karunia Bakti Setelah Dievakuasi
A A A
JAKARTA - Kecelakaan di Tol Jagorawi melibatkan tiga kendaraan dan menyebabkan empat orang tewas dan 38 orang lainya luka-luka.

Korban tewas sendiri kebanyakan penumpang bus dan sopir truk. Diketahui empat orang yang meninggal dunia adalah sopir truk Fuso, sopir bus, dan dua penumpang bus Karunia Bhakti Z 7853 D

Dalam kecelakaan yang terjadi di KM 26 Tol Jagorawi arah Bogor, sopir bus Karunia Bakti sebenarnya berusaha menghindari truk yang terlempar dari arah berlawanan.

Menurut Kasat Lantas Polres Bogor Muhammad Chaniago, sopir bus berusaha menghindari tabrakan dengan membanting setir ke kiri hingga keluar jalur.

Sayangnya, keputusan tersebut justru membuat bus terbalik hingga membuat sopir bus tewas seketika, termasuk dua penumpangnya.

Setelah dievakuasi, kondisi bus penumpang jurusan Jakarta - Garut tersebut cukup parah. Atap bus ringsek hingga ke badan bus.

Sejumlah kursi bus tersebut juga banyak yang berceceran di lokasi. Setelah empat jam, akhirnya bus Karunia Bakti tersebut berhasil dievakuasi ke Unit Laka Lantas Polres Bogor Ciawi.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3371 seconds (0.1#10.140)