Pemeriksaan 30 Armada Bus Yutong Belum Rampung
A
A
A
JAKARTA - Hingga kini, pemeriksaan bus gandeng Yutong untuk mengetahui penyebab kebakaran masih terus dilakukan UP Transjakarta.
Kepala Unit Pengelola Bus Transjakarta Pargaulan Butar Butar menuturkan proses pemeriksaan bus Yutong belum selesai.
"Pemeriksaan bus Yutong belum selesai, kami masih mencari penyebab terbakarnya bus tersebut," kata Pargaulan via pesan singkat kepada Sindonews, Selasa (2/9/2014).
Sebelumnya, UP Transjakarta menarik operasional bus gandeng merek Yutong yang salah satunya mengalami kebakaran di depan Halte Al-Azhar, Jakarta Selatan.
Sebanyak 30 bus gandeng tersebut ditarik dari operasionalnya untuk mencari permasalahan teknis yang menyebabkan bus tersebut terbakar.
Selain terbakar, salah satu bus gandeng merek Yutong tersebut juga sempat terbelah karena baut sambungan bus patah.
Kepala Unit Pengelola Bus Transjakarta Pargaulan Butar Butar menuturkan proses pemeriksaan bus Yutong belum selesai.
"Pemeriksaan bus Yutong belum selesai, kami masih mencari penyebab terbakarnya bus tersebut," kata Pargaulan via pesan singkat kepada Sindonews, Selasa (2/9/2014).
Sebelumnya, UP Transjakarta menarik operasional bus gandeng merek Yutong yang salah satunya mengalami kebakaran di depan Halte Al-Azhar, Jakarta Selatan.
Sebanyak 30 bus gandeng tersebut ditarik dari operasionalnya untuk mencari permasalahan teknis yang menyebabkan bus tersebut terbakar.
Selain terbakar, salah satu bus gandeng merek Yutong tersebut juga sempat terbelah karena baut sambungan bus patah.
(ysw)