Tertangkap, Terduga Teroris Menyamar sebagai Distributor Kebab

Minggu, 10 Agustus 2014 - 03:57 WIB
Tertangkap, Terduga Teroris Menyamar sebagai Distributor Kebab
Tertangkap, Terduga Teroris Menyamar sebagai Distributor Kebab
A A A
JAKARTA - Terduga teroris yang diduga ikut mendanai aksi terorisme di Aceh tahun 2010 lalu dikenal licin dan sulit ditangkap. Saat tertangkap, terduga terorisme ini menyamar sebagai distributor kebab.

Kapolsek Jatiasih, Kompol Melda Sihotang mengatakan, penangkapan dilakukan langsung tim Densus 88 di di Jalan Wibawa Mukti depan Komplek Telkom Satwika Permai, RT 3/1, Jatiasih, Jatiluhur, Jatiasih, Kota Bekasi.

"Pria tersebut diamankan saat sedang bertamu ke ruko tersebut," terangnya kepada Sindonews, Minggu (10/8/2014).

Kompol Melda menambahkan, A selama ini dicari keberadaanya dan sulit ditangkap oleh petugas. Karena saat tercium keberadaanya selalu berhasil melarikan diri dari kejaran Densus 88.

Sementara Kompol Melda belum mengetahui apa saja barang bukti yang disita dan dibawa oleh Densus 88.

Hingga saat ini Densus 88 bersama Tim Jatanras Polda Metro Jaya sudah meninggalkan lokasi penggrebekan. Sementara ruko tersebut diberi Police Line dan dijaga aparat kepolisian Jatiasih.

Sebelumnya diberitakan, seorang terduga teroris ditangkap disebuah ruko di kawasan Bekasi. Penangkapan dilakukan tim Densus 88 sekitar pukul 22.45 wib, Sabtu 9 Agustus 2014 malam.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2074 seconds (0.1#10.140)