Ini Penyebab Bus TransJakarta Tersangkut di Pembatas Jalan

Kamis, 03 Juli 2014 - 10:48 WIB
Ini Penyebab Bus TransJakarta...
Ini Penyebab Bus TransJakarta Tersangkut di Pembatas Jalan
A A A
JAKARTA - Berdasarkan informasi yang dihimpun, sopir bus Transjakarta yang tersangkut di pembatas Jalan Otista, Jakarta Timur terkejut karena di depannya tiba-tiba sebuah Kopaja menyalip dan masuk jalur busway.

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 06.20 WIB, saat itu bus TransJakarta bernomor polisi B 7506 IX yang tengah berjalan sesuai jalur. Tiba-tiba saja bus Kopaja 502 bernomor polisi B 7964 NP masuk jalur busway dari arah kiri.

Sopir bus TransJakarta, Rudi (32) berusaha menghindari tabrakan dengan membanting stir ke arah kanan. Namun, kecelakaan tak terhindarkan.

"Kami lagi lewat, tiba-tiba Kopaja nerobos masuk jalur. Sopir coba nge-rem dan banting stir, tapi tetep kena Kopaja dan nabrak pembatas jalan," ujar kondektur TransJakarta, Muhammad Ikhsan (25).

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, namun bagian depan bus TransJakarta koridor V jurusan PGC-Harmoni itu mengalami rusak parah akibat terbentur median jalan.

Sopir Kopaja yang belum diketahui identitasnya itu mencoba kabur dari lokasi kejadian. Dengan sigap, warga sekitar menghentikan pelarian sopir tersebut.

"Sopir Kopaja tadi sempet kabur ketika lihat bus nyeruduk pembatas jalan. Namun sama warga ditangkap. Di dalam bus lagi penuh penumpang, semua panik langsung turun dari bus," jelas Ikhsan.

Kini sopir Kopaja tersebut telah diamankan ke Ditlantas Polda Metro Jaya untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0785 seconds (0.1#10.140)