Persinyalan Kerap Bermasalah, KCJ Salahkan Kemenhub
A
A
A
JAKARTA - Sejak penambahan jadwal kereta pada 1 Juni 2014, sudah berkali-kali perjalanan Kereta Rel LIstril (KRL) Commuter Line mengalami masalah persinyalan. Mengenai kondisi ini, PT KCJ menyalahkan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) karena wewenang tersebut ada di pemerintah pusat.
Direktur Utama PT. KCJ, Tri Handoyo mengatakan mengenai persinyalan seperti itu berada dalam naungan Pemerintah. PT KCJ hanya memiliki wewenang untuk mengoperasionalkan perjalanan KRL.
"Kalau soal infrastruktur seperti sinyal dan jalur, itu bagiannya pemerintah," ujarnya di Stasiun Jakarta - Kota, Jakarta Utara, Senin (16/5/2014).
Selama ini, lanjutnya, kewenangan pemeliharan seluruh infrastruktur kereta api berada di Kemenhub. MAkanya, PT KCJ hanya bisa melaporkan ke Kemenhub mengenai segala kendala dalam perjalanan
"Tugas kami itu mengoperasikan, menjalankan kereta listrik yang ada," ujarnya.
Saat disinggung apakah peran Pemerintah kurang dalam hal membantu menyelesaikan infrastruktur, Tri hanya berucap harapan kepada pemerintah.
"Kami doakan pemerintah yang baru dapat memerhatikan kereta dalam hal ini persinyalan," ujarnya sambil tersenyum.
Direktur Utama PT. KCJ, Tri Handoyo mengatakan mengenai persinyalan seperti itu berada dalam naungan Pemerintah. PT KCJ hanya memiliki wewenang untuk mengoperasionalkan perjalanan KRL.
"Kalau soal infrastruktur seperti sinyal dan jalur, itu bagiannya pemerintah," ujarnya di Stasiun Jakarta - Kota, Jakarta Utara, Senin (16/5/2014).
Selama ini, lanjutnya, kewenangan pemeliharan seluruh infrastruktur kereta api berada di Kemenhub. MAkanya, PT KCJ hanya bisa melaporkan ke Kemenhub mengenai segala kendala dalam perjalanan
"Tugas kami itu mengoperasikan, menjalankan kereta listrik yang ada," ujarnya.
Saat disinggung apakah peran Pemerintah kurang dalam hal membantu menyelesaikan infrastruktur, Tri hanya berucap harapan kepada pemerintah.
"Kami doakan pemerintah yang baru dapat memerhatikan kereta dalam hal ini persinyalan," ujarnya sambil tersenyum.
(ysw)