Ini penyebab bus Transjakarta terbakar

Selasa, 08 April 2014 - 14:51 WIB
Ini penyebab bus Transjakarta...
Ini penyebab bus Transjakarta terbakar
A A A
Sindonews.com - Bus Transjakarta yang mengalami kebakaran di Jalan Sultan Agung, tepatnya di depan Pasar Rumput, Manggarai, Jakarta Selatan (Jaksel) sudah seharusnya diremajakan. Karena, bus koridor IV jurusan Pulogadung-Dukuh Atas sudah berusia tujuh tahun.

"Untuk bus yang terbakar ini, usia bus memang sudah lebih dari tujuh tahun, memang sudah waktunya peremajaan," kata Kepala Hubungan Masyarakat (Humas) Unit Pengelola (UP) Transjakarta Sri Ulina Pinem saat dihubungi Sindonews, Selasa (8/4/2014).

Alasan bus tersebut masih beroperasi karena masih terikat kontrak. "Secara kontrak masih berlaku, makanya bus masih dijalankan," ujarnya.

Sri mengaku, bus Transjakarta yang keluar dari pol adalah kondisi yang laik jalan. Jika memang ada masalah dalam pengoperasiannya, kata dia, maka hal itu menjadi masalah lapangan.

"Faktornya usia kendaraan dan juga kontur jalanan kan banyak jalan rusak, banyak lubang belum lagi jika ada beban penumpang," ujarnya.

Baca:
Transjakarta yang terbakar dalam kondisi kosong
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1046 seconds (0.1#10.140)