Disdik DKI akui SDN 05 Pademangan kurang perawatan

Rabu, 27 November 2013 - 10:53 WIB
Disdik DKI akui SDN...
Disdik DKI akui SDN 05 Pademangan kurang perawatan
A A A
Sindonews.com - Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Taufik Yudi Mulyanto mengatakan peristiwa robohnya atap plafon SDN 05 kelas IV SDN 05 Pademangan Barat, Pademangan, Jakarta Utara, disebabkan karena kebocoran.

Menurutnya gedung yang kurang lebih telah dibangun sejak 2005 tersebut, kurang mendapat perawatan sehingga kebocoran menyebabkan gypsum plafon bertambah berat sehingga ambrol.

"Karena kebocoran membuat gipsum semakin berat dan penyangga tidak kuat sehingga roboh," kata Taufik Yudi saat di hubungi, Rabu (27/11/2013).

Ia juga menjelaskan telah menginstruksikan pada Kasudin Pendidikan Jakarta Utara untuk segera melakukan perbaikan pada plafon SDN 05 tersebut.

"Itu, tanggungjawab Sudin, saya sudah minta untuk segera ditangani," tukasnya.

Selain itu pria berkacamata ini juga menuturkan keprihatinannya atas salah seorang anak, yang tertimpah gypsum plafon.

"Kita sayangkan ada anak yang tertimpah runtuhan untung tidak fatal. Kita akan segera melakukan rehab gedung itu," tuturnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9063 seconds (0.1#10.140)