Kapolda harus usut kekerasan buruh di Bekasi

Sabtu, 02 November 2013 - 13:10 WIB
Kapolda harus usut kekerasan...
Kapolda harus usut kekerasan buruh di Bekasi
A A A
Sindonews.com - Anggota Komisi IX DPR RI Indra meminta Kapolda Metro Jaya Irjen Putut Eko Bayu Seno, mengusut tuntas aksi kekerasan terhadap buruh yang sedang berdemo di Bekasi.

Menurutnya, penegakan hukum, harus tetap ditegakkan. "Saya mendesak Kapolda bisa mengusut kasus ini," kata Indra usai diskusi Polemik Sindo Trijaya di Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (2/11/2013).

Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini menyesalkan aksi kekerasan terhadap buruh. Dalam menyampaikan aspirasinya, kata Indra sudah disampaikan dengan baik dan melalui izin resmi.

"Saya menyesalkan dan mengecam atas terjadinya korban jiwa, kalau itu betul, dan ada beberapa orang kritis, ini unjuk rasa buruh secara umum baik," kata dia.

Indra menegaskan, pihak kepolisian harus menangkap para pelaku kekerasan dan memeriksanya. Bahkan, dia yakin, dibalik aksi itu ada pihak yang menginstruksikan.

"Saya tidak yakin mereka berinisiatif sendiri berhadapan dengan saudaranya sendiri, siapa yang mengintruksikan, ya kita tahu sendiri siapa yang beda pendapat," tukasnya.

Buruh di Bekasi kritis dibacok Ormas
(lal)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0698 seconds (0.1#10.140)